TYGR: Resto Jepang Favorit Bule yang Jual Hand Roll Sushi Pertama di Bali

- Selasa, 17 Mei 2022 | 14:09 WIB
Hand roll sushi favorit bule dan warlok Bali (Dada Sabra Sathilla/IDZ Creators)
Hand roll sushi favorit bule dan warlok Bali (Dada Sabra Sathilla/IDZ Creators)

Hand roll sushi adalah salah satu varian sushi yang banyak digilai pecinta sushi. Berbeda dari sushi roll yang bentuknya silindris, hand roll sushi bentuknya kerucut dan ukurannya lebih besar.

Biasanya isinya terdiri dari ikan mentah (sashimi), sayuran, isian lainnya dan lembaran nori atau rumput laut kering sebagai pembungkusnya. 

-
Hand roll sushi dengan topping bawang goreng (Dada Sabra Sathilla/IDZ Creators)

Di TYGR Sushi, hand roll sushi menjadi menu utama restoran Jepang ini. Turis maupun warga lokal silih berganti mengantre demi menikmati hand roll sushi pertama di Bali ini. Di hari Minggu, resto semakin padat karena TYGR punya promo buy 1 get 1 hand roll sushi.

Sebagai menu pembuka, kamu wajib mencoba menu Agedashi Tofu, sajian tradisional Jepang ini merupakan perpaduan tofu atau tahu lembut yang dimasak dengan saus dashi. Kata 'age' berarti goreng sementara 'dashi' merujuk pada saus yang disajikan di dalam satu mangkuk.

-
Agedashi Tofu sebagai menu pembuka (Dada Sabra Sathilla/IDZ Creators)

Selain sushi, kebanyakan pelanggan datang ke sini untuk menikmati ramen, chicken curry rice dan katsu don alias nasi katsu yang disajikan dalam mangkuk. Cita rasanya gurih, dan otentik khas Jepang.

Selain menyajikan makanan Jepang yang otentik, TYGR Sushi juga menawarkan makanan Jepang fusions yang sudah disesuaikan dengan lidah orang Barat, seperti sushi roll. Salah satunya adalah Kryspy Tygr yang terdiri dari spicy tuna, alpukat, ketimun yang ditaburi dengan bawang goreng dan truffle ponzu. 

-
Pengunjungnya kebanyakan bule pecinta sushi (Dada Sabra Sathilla/IDZ Creators)

Nongkrong di sini serasa lagi makan sushi di Amerika, lho. Karena interior dan dekorasi di dalam restoran didesain sama dengan restoran di Amerika Serikat.

Tertarik nyobain hand roll sushi? Kamu bisa mencicip sajian TYGR Sushi di sejumlah outletnya yang tersebar di Bali seperti di Berawa, Batu Bolong dan Ubud.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X