Resep Mudah Strawberry Jelly Sagoo, Manis Asemnya Nyegerin

- Rabu, 14 Desember 2022 | 10:14 WIB
Strawberry sagoo (Z Creators/Adisti Astarina)
Strawberry sagoo (Z Creators/Adisti Astarina)

Punya buah strawberry segar, paling mentok dibuat jus strawberry. Nah, kalau bosan dengan olahan strawberry yang gitu-gitu saja, kamu bisa kreasikan menjadi minuman strawberry yang creamy dan segar. 

Enggak hanya itu, di resep ini minuman strawberry creamy dipadukan dengan aneka jelly dan sagu mutiara loh, jadi makin ramai rasa dan teksturnya. 

Yuk langsung aja intip cara membuat ice strawberry jelly sagoo yang manis dan asemnya nyegerin. 

Resep Ice Strawberry Jelly Sagoo

Bahan-bahan: 

  • 200 gr strawberry
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sdt air jeruk nipis
  • 1 sachet jelly bubuk rasa kelapa 
  • 50 gr sagu mutiara
  • 4 sdm bubuk krimer
  • 450 ml air
  • Es Batu Secukupnya

Cara membuat strawberry jelly sagoo:

1. Jelly kelapa

  • Campurkan bubuk jelly rasa kelapa dengan air.
  • Masak sesuai instruksi pada kemasan, biarkan mengeras, potong dadu kecil.

2. Selai strawberry

  • Campurkan strawberry dan gula pasir dalam wajan.
  • Masak dengan api kecil hingga strawberry mulai hancur.
  • Masukkan air perasan jeruk nipis, masak hingga mengental. Sisihkan.

3. Kuah creamy

  • Campurkan air dan bubuk krimer, aduk hingga larut. Sisihkan.

Saran Penyajian: 

  1. Sajikan strawberry jelly sagoo dalam gelas saji, tata selai strawberry secukupnya. 
  2. Masukkan jelly kelapa, sagu mutiara dan es batu sesuai selera. 
  3. Kemudian tuang kuah creamy
  4. Untuk sentuhan terakhir kamu bisa memberikan hiasan daun mint atau buah strawberry yang dibelah dua. 
  5. Sajikan.

Itulah cara membuat minuman strawberry jelly sagoo yang bisa kamu nikmati saat cuaca panas, atau menjadi suguhan untuk perayaan di rumah. Membuatnya mudah, rasanya manis, asem dan creamy

Selamat mencoba! 

Artikel Menarik Lainnya:

Modal Kopi Sachetan Bisa Bikin Iced Avoccino ala Cafe, Cocok Buat Penyuka Kopi Susu Creamy

Bukan Gegayaan, Ternyata Warga London Bersepeda demi Mengatasi Hal Ruwet Ini!

Balik Ekmek, Sandwich Ikan Kembung Khas Istanbul Disantap dengan Jus Acar! Gimana Rasanya?

Bentuknya Mirip Lontong, Buras Bisa Awet 3 Hari di Suhu Ruang, Penjual Ungkap Trik Awetnya

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X