Nasi Padang Vegan Bali Laku 100 Porsi Sehari, Tak Pakai Bawang dan Telur! Gimana Rasanya?

- Senin, 19 September 2022 | 17:28 WIB
Nasi Padang Vegan di Bali enggak pakai telur dan bawang. (Z Creators/Siti Munaroh)
Nasi Padang Vegan di Bali enggak pakai telur dan bawang. (Z Creators/Siti Munaroh)

Nasi Padang merupakan menu makanan favorit yang digemari sejuta umat. Gerai Nasi Padang pun kini dapat ditemui dimana saja. Umumnya menu-menu di Nasi Padang berupa daging rendang, siraman kuah kare, sayur daun singkong hingga perkedel kentang. Namun apa jadinya jika ada Nasi Padang dengan menu vegetarian? 

Seperti yang ditawarkan di Gerai Vegetarian Cis Culinary yang berlokasi di Jalan Mahendradatta Selatan, Denpasar, Bali. Jika Nasi Padang identik dengan daging rendang, di Cis Culinary daging tersebut diganti dengan soya jamur lalu dibumbui dengan bumbu rendang. 

-
Nasi Padang Vegan di Bali enggak pakai telur dan bawang. (Z Creators/Siti Munaroh)

Linda (40) selaku owner dari Cis Culinary mengatakan olahan vegannya sama sekali tidak mengandung daging hewan. Bahkan dalam pengolahan menu vegan ini ia tidak menggunakan telur, keju dan bumbu berupa bawang-bawangan. 


“Di sini kita menyediakan makanan khas vegan, jadi tidak ada daging. Dan dari bumbu itu kita olah sendiri jadi menyerupai rasanya seperti nasi padang aslinya. Kita ada perkedel juga, jadi tidak mengandung hewan sama sekali. Selain itu juga makanan vegan di sini tidak mengandung telur dan keju pokoknya vegan beneran yang tidak mengandung hewan dan tidak menggunakan bawang,” kata Linda, Minggu (18/9/2022). 

Menu vegan favorit di Cis Culinary yakni Nasi Padang Campur, Nasi Padang Daging Vegan, dan Nasi Padang Jengkol. Dalam satu piring menu Nasi Padang Vegan ini terdapat 6 lauk pauk yang disajikan seperti perkedel, tahu, tempe, jengkol dan terong. 

-
Nasi Padang Vegan di Bali enggak pakai telur dan bawang. (Z Creators/Siti Munaroh)

Respon pembeli pun cukup baik saat menyantap Nasi Padang Vegan ini. Khususnya bagi masyarakat yang vegetarian. Terlebih masakan Padang dengan bahan baku vegetarian di Bali masih terbilang cukup jarang. 

Dalam sehari Cis Culinary dapat menjual Nasi Padang Vegan di atas 50 porsi. Bahkan terkadang Nasi Padang Vegan ini laku terjual hingga 100 porsi dalam sehari. 

“Kuncinya di bumbu, kalau bumbunya dapat rasanya juga. Jadi pilihan bahannya tepat dengan bumbu yang cocok jadi bisa diterima. Favoritnya jengkol disini, kita olah berjam-jam agar dapat rasa yang enak. Harga nasi padang vegan ini mulai dari Rp18 ribu,” imbuh wanita yang berasal dari Medan ini. 

Bahkan terdapat salah satu pembeli yang berasal dari Padang dan penasaran dengan rasa Nasi Padang Vegan di Cis Culinary. Dan kata Linda, pembeli tersebut mengatakan Nasi Padang Vegan di Cis Culinary ini rasanya sama seperti Nasi Padang pada umumnya.

-
Nasi Padang Vegan di Bali enggak pakai telur dan bawang. (Z Creators/Siti Munaroh)

Linda mengatakan ketika membuat masakan Padang ini, ia mencoba mempelajari rasa dari masakan Padang dan selalu mengkoreksi rasanya agar sama percis dengan Nasi Padang Vegan buatannya. 

Gerai Cis Culinary ini baru saja beroperasi pada April 2021 lalu namun sudah cukup banyak menarik perhatian pembeli. Gerai Nasi Padang Vegan ini buka setiap hari dan mulai pukul 09.30-19.30 WIB. Selamat mencoba! 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X