Tahu Gejrot Ala Cirebon Untuk Santapan Sore Ini

- Minggu, 16 Februari 2020 | 14:29 WIB
Ilustrasi tahu gejrot. (Instagram/kulinerbandung)
Ilustrasi tahu gejrot. (Instagram/kulinerbandung)

Siapa yang tak mengenal kudapan tahu gejrot yang nikmat ini. Melalui resep berikut ini, kamu langsung bisa membuat tahu gejrot bikinan sendiri untuk santapan sore di akhir pekan ini.

Bahan-bahan:

  •  10 buah tahu Sumedang
  •  1 sdm kecap manis
  •  1 sdm kecap asin
  •  2 sdm air asam jawa
  •  3 sdm gula merah, iris tipis
  •  200 ml
  •  3 sdm minyak panas

Bumbu halus

  •  4 butir bawang merah
  •  2 siung bawang putih
  •  6 buah cabai rawit
  •  1 sdt garam

Cara membuat:

  •  Pertama, potong dadu tahu. Sisihkan.
  •  Untuk kuahnya, panaskan air di panci, masukkan kecap manis, kecap asin, gula merah, dan air asam jawa. Masak hingga mendidih.
  •  Siapkan cobek, letakkan bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan garam. Ulek kasar dan siram dengan minyak panas.
  •  Kemudian, letakkan tahu di atas cobek dan aduk hingga rata beserta bahan lainnya.
  •  Terakhir, pindahkan tahu ke dalam piring saji dan siram dengan kuah. Sajikan.

Selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X