Cara Mudah Membuat Curry Rice Seperti Yang Ada di Restoran Jepang

- Selasa, 11 Mei 2021 | 14:24 WIB
Curry Rice (Wikipedia)
Curry Rice (Wikipedia)

Apakah kamu pernah makan Curry Rice yang ada di restoran Jepang? Sudah pasti rasanya sangat enak bukan? Nah, gimana kalau menu tersebut kita buat di rumah aja? Begini resep mudahnya.

Bahan :

  • 500 g nasi putih

Beef Curry:

  • 500 g daging has sapi, potong dadu sedang
  • 2 sdm minyak sayur
  • 100 g bawang bombay, iris kasar
  • 1 siung bawang putih, memarkan
  • 2 potong (cube) besar bumbu kari Jepang pedas sedang
  • 2 buah kentang, kupas, potong dadu sedang
  • 2 buah wortel, kupas, potong kasar
  • 1 sdt gula pasir

Cara Membuat :

  1. Didihkan air secukupnya dalam panci. Masukkan potongan daging, rebus dengan api kecil hingga daging empuk dan kuah susut setengahnya.
  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga kuning dan wangi. Angkat.
  3. Masukkan ke dalam panci berisi rebusan daging. Didihkan kembali.
  4. Masukkan bumbu kari, wortel dan kentang.
  5. Masak dengan api kecil hingga kuah kental, daging, kentang dan wortel lunak. Matikan api.
  6. Taruh nasi di piring cekung. Tuangkan kari daging di atasnya.
  7. Sajikan segera.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X