Sederet Makanan yang Baik Dikonsumsi Para Lansia

- Selasa, 19 Mei 2020 | 11:59 WIB
Kacang almond sangat baik untuk lansia. (Pixabay)
Kacang almond sangat baik untuk lansia. (Pixabay)

Bagi kamu yang memiliki anggota keluarga yang berusia di atas 50-an, penting untuk memastikan asupan serta kebutuhan nutrisi hariannya tercukupi agar tubuhnya tetap sehat dan bugar.

Nah, berikut ini ada sederet makanan yang bisa kamu tambahkan untuk sebagai menu makanan anggota keluarga yang sudah lansia agar kesehatannya tetap terjaga. Apa saja?

Biji-bijian

Biji-bijian mengandung tinggi serat yang bagus untuk mengurangi risiko penyakit kardiovaskular serta kadar kolesterol dalam darah. Adapun pilihan biji-bijian yang bisa kamu sediakan ialah gandum, oatmeal, millet, dan beras merah.

Telur

Telur merupakan makanan yang kaya akan kandungan protein, vitamin D, serta kolin yang berkualitas bagus. Telur juga mengandung asam amino yang dapat menjaga kekuatan otot tubuh. Telur bisa dikonsumsi setiap hari dengan olahan yang lebih disukai.

Kacang almond

Mengonsumsi kacang almond setiap hari sangat baik bagi penderita diabetes tipe 2, kesehatan jantung, serta menjaga berat badan. Kacang almond mengandung 15 nutrisi utama seperti vitamin E, magnesium, protein, riboflavin, zinc.

Yoghurt

Dengan kandungan yoghurt yang terdiri dari zat gizi mikro seperti zinc, kalium dan vitamin D, mengonsumsi yoghurt sangat baik dalam mengendalikan tekanan darah serta meningkatkan kekebalan tubuh pada lansia.

Sayuran hijau

Sayuran hijau terdiri dari nutrisi penting seperti vitamin C, vitamin B6, magnesium, serat dan rendah kalori yang baik untuk para lansia. Selain itu, sayuran hijau mengandung antioksidan yang dapat mengurangi tekanan darah dan meningkatkan kesehatan mata.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X