Sedapnya Rasa Kaldu Bakso Kuah Bening, dari Kalimantan Dibawa ke Tangsel

- Selasa, 2 Mei 2023 | 18:55 WIB
Bakso Kuah Bening (Z Creator/Asep Hermawan)
Bakso Kuah Bening (Z Creator/Asep Hermawan)

Bagi pencinta kuliner, bakso tentu sudah tak asing lagi di telinga. Kuliner berbentuk bola berbahan dasar campuran daging sapi giling dan kuah kaldu ini, sangat digemari masyarakat Indonesia.

Bakso Super 77 Bank Udin

-
Bakso Bang Udin (Z Creator/Asep Hermawan)

Menjadi salah satu makanan favorit, membuat kedai bakso pun mudah dijumpai. Di Tangerang Selatan ada banyak tempat makan bakso enak. 
Bakso kini sangat banyak ragamnya.

Bukan hanya bakso daging sapi saja tetapi ada juga bakso ikan. Dari isian hingga bentuknya, bakso ditawarkan dalam banyak pilihan. Setelah libur Idul Fitri pasti banyak orang yang mencari warung bakso. 

-
Kuah Kaldu Bening Bakso Bank Udin (Z Creator/Asep Hermawan)

Kuah kaldunya yang bening gurih sangat menyegarkan apalagi jika dimakan hangat. Masing-masing tempat makan bakso memiliki ciri khas tersendiri. Mulai dari varian bakso yang disajikan, cara penyajiannya hingga pelengkap baksonya.

Buat kamu yang doyan makan bakso, ada satu rekomendasi yang bisa kamu datangi untuk dicoba. Namanya Bakso Super 77 Bank Udin dengan kuah bening kaldunya yang spesial.

Lokasi tempat makan baksonya ada di dalam perumahan Villa Melati Mas, Serpong Utara, Tangerang Selatan dan sudah eksis berjualan sejak 1988 loh!
“Khas Kalimantan, dibawa ke Kuningan, dan terakhir pindah ke sini,” ujar Bang Udin.

Seporsi baksonya dibanderol Rp20.000 sudah dapat 10 butir bakso (bisa campur halus dan urat), atau 8 butir bakso dan tahu, dan sudah termasuk bihun. Menariknya, bakso di sini disajikan dengan kuah bening, yang kaldunya begitu terasa. 

Devi warga Bintaro mengaku meluangkan waktu khusus dua kali seminggu untuk menyantap bakso super 77 bang Udin ini. Pelanggan yang mengetahui keberadaan kedai dari sosial media ini, biasa memesan menu bakso dengan komplet.

“Saya suka karena kaldu beningnya sangat terasa dan tidak pakai MSG,” ujar dia.

Namun bagi yang ingin menambahkan lainnya disediakan kecap, saos, sambal, cuka, sampai tambahan taburan seperti daun seledri, bawang merah goreng, bawang putih goreng, hingga tongcai.

Wajar saja tempatnya cukup ramai, terutama saat pagi hari hingga jam makan siang. Bakso Super 77 Bank Udin ini buka setiap hari pukul 07.00-16.00 WIB.

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone. Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X