Cara Tepat Simpan Daging agar Tidak Cepat Busuk

- Rabu, 13 Mei 2020 | 19:57 WIB
Menyimpan daging (TIMESOFINDIA)
Menyimpan daging (TIMESOFINDIA)

Daging merupakan salah satu sumber protein. Seperti yang diketahui, protein memegang peranan penting dalam hal melindungi tubuh dari infeksi. Di situasi pandemi Covid-19 seperti sekarang, banyak ahli nutrisi yang menyarankan agar masyarakat mengonsumsi protein lebih banyak guna meningkatkan daya tahan tubuh.

Cara terbaik mengonsumsi daging adalah langsung dimasak atau diolah setelah dibeli. Alasannya karena daging masih dalam kondisi segar dan kandungan nutrisinya masih terjaga dengan baik. Tapi terkadang, ada yang membeli daging sebagai persediaan bahan makanan. Hal tersebut tentu tidak salah, asalkan benar-benar memerhatikan aturan penyimpanannya.

Kesalahan menyimpan daging dapat mengurangi nutrisi yang terkandung di dalamnya. Bahkan tidak menutup kemungkinan bisa menyebabkan terjadinya kontaminasi bakteri yang membuat daging busuk. Melansir Food & Wine, Rabu (13/5/2020), agar tetap segar, daging harus disimpan dengan aman di lemari pendingin atau freezer sebelum dimasak.

-
Ilustrasi daging segar (Liebher)

Hal pertama yang harus dilakukan adalah keluarkan daging dari kemasan setelah dibeli. Kemudian taruh daging di kantung plastik atau wadah kedap udara yang dapat ditutup tanpa dicuci terlebih dahulu. 

Namun apabila membeli daging dalam ukuran besar sementara dimasaknya bertahap sesuai kebutuhan, ada baiknya daging dipotong-potong terlebih dahulu menjadi ukuran yang lebih kecil. Baru setelah itu masing-masing dimasukkan ke plastik kedap udara.

Penyimpanan daging dalam lemari pendingin bisa bertahan selama 3-5 hari. Sedangkan apabila daging disimpan di freezer bisa bertahan 4-6 bulan.

Sementara itu, cara penyimpanan sedikit berbeda pada daging giling yang mentah. Sebaiknya daging giling tidak dikeluarkan dari kemasan aslinya. Setelah membeli, simpan langsung daging giling ke lemari pendingin atau freezer. Satu hal yang paling penting, simpan daging jauh dari bahan makanan lain untuk menghindari kontaminasi. 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X