Yuk, Coba Bikin Risol Mayo di Rumah, Gampang Banget!

- Minggu, 29 Maret 2020 | 13:35 WIB
Ilustrasi risol mayo. (Instagram/@dapurkuelezat)
Ilustrasi risol mayo. (Instagram/@dapurkuelezat)

Siapa sih yang nggak suka dengan risol mayo? Camilan ini memang menjadi favorit banyak orang. Rasa gurih dengan tekstur yang creamy sangat menggugah selera.

Nah, kamu bisa lho bikin risol mayo dengan cara yang sangat sederhana. Yang paling penting, bahan-bahannya mudah didapat.

Mumpung lagi di rumah aja, yuk catat dan ikuti resepnya.

-
Roti tawar (freepik)

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus roti tawar tanpa kulit
  • 2 butir telur ayam
  • 100 gram tepung roti
  • 1 buah sosis siap makan, dipotong
  • Keju, dipotong dadu
  • Mayones secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
-
Telur, salah satu bahan yang digunakan dalam membuat risol mayo (freepik)

Cara Membuat:

  1. Rebus telur ayam selama 15 menit, lalu kupas.
  2. Telur yang sudah dikupas diiris menjadi beberapa bagian.
  3. Pipihkan roti tawar.
  4. Tambahkan telur rebus, potongan sosis, dan keju di atas roti tawar tersebut. Tuang mayones di atasnya, jangan terlalu banyak.
  5. Kocok satu butir telur untuk bahan perekat.
  6. Gulung roti, rekatkan sisi atas bawah kanan kiri dengan telur yang sudah dikocok.
  7. Ketika sudah tergulung dan merekat, rendam roti ke kocokan telur.
  8. Masukkan risol ke dalam tepung roti. Pastikan risol sudah tertutupi oleh tepung roti.
  9. Panaskan minyak goreng di atas api yang sedang. Lalu goreng risol tersebut hingga kuning keemasan.
  10. Risol mayo siap disajikan.

Gampang banget, kan? Selamat mencoba.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X