Begini Cara Membuat Dumpling Ayam Kukus Yang Mudah

- Senin, 29 Maret 2021 | 12:28 WIB
Ilustrasi Dumpling Ayam Kukus (Photo by SenuScape from Pexels)
Ilustrasi Dumpling Ayam Kukus (Photo by SenuScape from Pexels)

Lagi pengen mengolah ayam ke menu dim sum? Bagaimana kalau membuat Dumpling Ayam Kukus? Cara pembuatannya tak begitu sulit kok guys. Jika kamu tertarik, begini resepnya!

Bahan :

  • 12 lembar kulit siomay

Adonan untuk Isi:

  • 250 g daging ayam yang sudah dibuang kulit dan tulangnya
  • 1 sdm bawang merah goreng, haluskan
  • 1 kuning telur ayam
  • 1 sdm bengkuang atau lobak putih yang dicincang halus
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdm daun bawang yang diiris halus
  • 1 sdm tepung kanji
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam

Pelengkap:

  • Saus cabe

Cara Membuat :

  1. Untuk membuat Adonan Isi, potong-potong daging ayam lalu cincang hingga halus.
  2. Campurkan daging ayam cincang ini dengan semua bahan Adonan Isi. Aduk-aduk hingga benar-benar tercampur rata.
  3. Ambil 1 lembar kulit siomay, beri 1 sendok teh penuh adonan isi.
  4. Tekuk menjadi dua sambil pilin kelilingnya hingga terbentuk seperti bulan sabit. Tekan-tekan hingga rapat.
  5. Susun pangsit di atas piring tahan panas yang sudah diolesi minyak.
  6. Kukus selama 20 menit dalam kukusan panas hingga matang.
  7. Angkat, hidangkan dengan saus cabe.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X