Chef Ini Tak Suka Jika Alpukat Jadi Campuran Sandwich

- Jumat, 9 Agustus 2019 | 15:11 WIB
Instagram/davidchang/ilustrasi/pexels
Instagram/davidchang/ilustrasi/pexels

Buah alpukat saat ini memang tengah menjadi tren dijadikan sebagai bahan campuran dalam berbagai jenis makanan, termasuk menu sarapan sandwich.

Ternyata, penggunaan alpukat pada sandwich justru dianggap aneh oleh seorang chef selebriti asal Amerika Serikat, David Chang. Dia belum lama ini membuat pernyataan yang membuat pecinta kuliner bergejolak.

Dalam sebuah unggahan di akun Instagram-nya, dia menyarankan kepada penggemarnya untuk tidak menambahkan alpukat sebagai topping maupun isian sandwich yang disebut BLT.

"Saya suka musim panas, tapi menurut saya BLT lebih terasa enak dengan irisan tomat hothouse, dibandingkan dengan tomat yang sudah matang sempurna. Rasanya jadi tidak terlalu juicy, dengan tingkat keasaman dan tekstur yang pas," tulis dia dalam keterangan foto.

Seperti namanya, Sandwich BLT yang dimaksud adalah sandwich yang berisi Bacon, Lettuce, dan Tomato. Namun entah kenapa saat ini, orang-orang sering menambahkan alpukat di sandwich BLT yang menurutnya itu adalah kombinasi yang aneh.

"Tolong jauhkan alpukat dari sandwich ini," lanjut dia bernada protes.

Tidak lama kemudian, unggahan tersebut diramaikan oleh warganet dan banyak yang sepakat dengan apa yang dia katakan. Bahwa sandwich BLT harus terjaga keasliannya dan jangan pernah mencampurkannya dengan alpukat.

Sandwich BLT sendiri kerap dijadikan sebagai menu sarapan orang Amerika kebanyakan. Namun tren alpukat saat ini malah menjadi berlebihan dan banyak yang mencoba mengkombinasikannya dengan sandwich BLT.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X