3 Makanan Korea yang Tak Lazim bagi Orang Indonesia, Ada yang Mirip Penis

- Senin, 16 November 2020 | 20:03 WIB
Ilustrasi penjual makanan di Korea. (Youtube/Korean Street Food)
Ilustrasi penjual makanan di Korea. (Youtube/Korean Street Food)

Kuliner dari Korea Selatan sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Kebanyakan orang Indonesia mulai tertarik dengan makanan-makanan tersebut setelah melihat tayangan di film, drama, atau reality show dari Korea Selatan. Dalam tayangan tersebut, mereka terlihat sangat menikmati setiap hidangan yang disajikan dan membuat masyarakat Indonesia semakin penasaran.

Di kota-kota besar di Indonesia, kita dapat menemukan makanan khas Korea Selatan dengan mudah. Makanan-makanan tersebut terkadang disesuaikan dengan lidah orang-orang Indonesia. Sehingga, makanan khas Korea Selatan semakin diminati oleh masyarakat luas.
 
Namun, tak semua makanan dapat diterima dengan mudah, lho. Ada beberapa makanan khas Korea Selatan yang menggunakan bahan-bahan yang tidak lazim dimakan oleh masyarakat Indonesia. Berikut ini adalah makanan asal Korea Selatan yang terkesan tak biasa bagi kita untuk disantap.
 
1. Cacing Sendok Laut
 
Cacing sendok laut bisa kamu temukan di Korea dan Jepang. Makanan ini lebih dikenal sebagai ikan penis karena bentuknya yang berwarna coklat dan berbentuk silinder.
-
Ikan "penis". (Istimewa)
Saat melihatnya secara langsung, kamu mungkin tak akan percaya jika orang Korea mengonsumsi makanan tersebut dalam keadaan mentah. Biasanya ikan penis disajikan dengan kecap asin atau bumbu khas Korea.
 
2. Gurita Hidup
 
Kamu mungkin sering melihat orang Korea makan gurita hidup-hidup di acara mukbang atau acara kuliner. Biasanya mereka menaburkan minyak dan biji wijen untuk menambah cita rasa dari gurita hidup tersebut. Tak jarang mereka juga memasukkan gurita ke dalam saus sebelum dimakan.
-
Gurita menjadi santapan favorit di Korea. (REUTERS)
Biasanya gurita yang dimakan hidup-hidup adalah gurita dengan ukuran kepala yang kecil dan kaki yang panjang sehingga masih memungkinkan untuk dimakan. Agar tak repot, gurita juga akan digunting sebelum dicelupkan ke dalam saus. Makan gurita hidup dianggap bisa menambah stamina, sehingga makanan ini cukup digemari.
 
3. Daging Sapi Mentah
 
Biasanya, makanan mentah berasal dari makanan laut seperti ikan. Namun, di Korea kamu akan menemukan daging sapi yang dimakan tanpa dimasak terlebih dahulu.
 
-
Ilustrasi makan daging mentah. (Istimewa)
Makanan ini disebut sebagai Yukhoe atau daging sapi mentah yang diberi saus khas Korea, yaitu gochujang. Orang Korea menganggap makanan mentah masih terjaga nutrisinya sehingga mereka sangat menyukai makanan-makanan mentah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X