Cilok Sambal Bangkok Untuk Camilan Malam Tahun Baru Ini

- Selasa, 31 Desember 2019 | 16:04 WIB
Ilustrasi/Instagram/cica.bowls
Ilustrasi/Instagram/cica.bowls

Sambil barbekyuan di malam tahun baru ini, yuk sediakan juga camilan yang lezat seperti cilok sambal bangkok. Tertarik membuatnya? Begini resepnya yang bisa kamu coba.

Bahan-bahan:

  •  300 gr tepung tapioka/kanji
  •  2 sdm tepung tapioka
  •  4 siung bawang putih, haluskan
  •  2 siung bawang merah, haluskan
  •  1 sdt garam1 sdt kaldu sapi
  •  150 ml air, secukupnya

Bumbu sambal 

  •  3 buah cabai rawit, cincang
  •  2 siung bawang putih, cincang
  •  2 sdm gula pasir
  •  2 sdm madu
  •  2 sdm saus tomat
  •  1/2 sdt garam
  •  air secukupnya

Cara membuat:

  •  Pertama, campurkan bawang sudah dihaluskan dengan air dan rebus hingga mendidih. Masukkan garam dan kaldu bubuk. Aduk hingga rata dan angkat.
  •  Setelah itu, campurkan tapioka dan terigu, tuang air bumbu yang masih panas, uleni dengan sendok nasi hingga matang merata. Jika sudah cukup hangat, uleni sebentar saja.
  •  Lanjut dengan bentuk bulatbulatan cilok dan rebus ke dalam air hingga mengapung. Angkat dan tiriskan.
  •  Siapkan wajan, masukkan sedikit air, masukkan gula dan aduk hingga larut. Masukkan cabai dan bawang putih, masak hingga matang. Masukkan saus tomat, madu, dan garam. Aduk hingga rata. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba, ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X