Enaknya Sambal Udang Yang Bisa Dengan Mudah Kita Bikin di Rumah

- Rabu, 8 September 2021 | 11:54 WIB
Sambal Udang (Wikipedia)
Sambal Udang (Wikipedia)

Salah satu menu yang sedap disantap dengan nasi hangat adalah Sambal Udang. Jika kamu di rumah punya stok udang berlebih, bisa nih dibuat jadi menu ini. Tertarik membuatnya? Berikut ini resepnya!

Bahan :

  • 8 ekor udang ukuran sedang
  • 1 buah jeruk limau

Sambal:

  • 7 buah cabe merah keriting
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 potong terasi bakar
  • 1 sdt garam

Pelengkap:

  • Daun kemangi
  • Mentimun

Cara Membuat Sambal Udang:

  1. Didihkan air secukupnya dalam panci. Rebus udang hingga kulitnya berwarna kemerahan. Angkat dan tiriskan.
  2. Sambal: Tumbuk atau ulek bahan sambal hingga halus.
  3. Kucuri air jeruk limau dan aduk rata.
  4. Kupas udang, sisakan ekornya.
  5. Taruh udang rebus kupas di atas sambal, tekan-tekan dengan ulekan hingga agak pipih.
  6. Sajikan dengan daun kemangi dan mentimun.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X