Jangan Dibuang, Kulit Buah Naga Bisa Diolah Jadi Makanan Nikmat dan Sehat: Begini Caranya

- Jumat, 13 Januari 2023 | 18:09 WIB
Kreasi dari kulit buah naga (Z Creators/Vivi Sanusi)
Kreasi dari kulit buah naga (Z Creators/Vivi Sanusi)

Buah naga merupakan buah dari jenis tanaman kaktus berasal dari negara Meksiko, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Selain rasanya yang segar dan teksturnya yang unik, kulitnya pun kaya manfaat. 

Buah naga mengandung vitamin C, serat yang tinggi, fitoalbumin, mineral, antosianin dan fitokimia. Menurut penelitian, mengonsumsi buah naga bisa mencegah pertumbuhan kanker, mencegah penyumbatan pembuluh darah, mengatasi gangguan pencernaan, diabetes dan berbagai penyakit lainnya.

Kalau biasanya dibuang, ternyata kulit buah naga bisa dikreasikan menjadi masker wajah untuk mencegah jerawat, dijadikan teh atau ditumis menjadi sayuran, jus, smoothies dan selai. 

Berikut 4 olahan dari kulit buah naga yang bisa jadi inspirasi kamu. 

1. Tumisan kulit buah naga

-
Tumisan dari kulit buah naga (Z Creators/Vivi Sanusi)

Kulit buah naga bisa diolah jadi tumisan! Caranya, bersihkan bagian hijau kulit buah naga, lalu potong kecil-kecil dan rendam dengan air garam.

Seperti tumisan pada umumnya, tumis kulit buah naga dengan irisan bawang merah dan bawang putih yang ditumis terlebih dahulu. Supaya makin sedap, bisa tambahkan cabai yang diiris tipis. Sebagai variasi, kulit buah naga bisa ditumis dengan toge atau sayuran lainnya. Jangan lupa tambahkan garam, lada dan kaldu bubuk sesuai selera.

2. Selai kulit buah naga

-
Selai dari kulit buah naga (Z Creators/Vivi Sanusi)

Kulit buah naga juga bisa diolah menjadi selai. Caranya, bersihkan bagian hijau kulit buah naga lalu potong kecil-kecil.

Tambahkan madu atau gula pasir, air secukupnya, kemudian blender hingga halus.

Buat selai dengan dikentalkan di atas wajan. Setelah mengental selai kulit buah naga siap disajikan. Merebus kulit buah naga enggak akan mengurangi vitamin yang terkandung di dalamnya.

3. Teh kulit buah naga

-
Kulit buah naga bisa diolah menjadi teh (Z Creators/Vivi Sanusi)

Selain makanan, kulit buah naga juga bisa diolah menjadi teh. Caranya mudah, bersihkan bagian hijau pada kulitnya. 

Jemur kulit yang telah dipotong kecil sampai kering, lalu rebus kulit buah naga kering sampai menjadi teh.

4. Dibuat jus dan smoothies

-
Bisa dibuat jus atau smoothies (Z Creators/Vivi Sanusi)

Terakhir, kulit buah naga bisa diolah menjadi jus dan smoothies. Bersihkan bagian hijau pada kulit, pisahkan kulit dalam dengan kulit luar. Kulit bagian dalamnya siap disajikan sebagai topping oatmeal

Itulah 4 olahan kulit buah naga yang jarang orang tahu. Selain nikmat, kulit buah naga mampu mencegah penyakit kanker, mengobati tumor, melenturkan pembuluh darah dan merawat kulit. Selamat mencoba.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X