Resep Wedang Jahe Susu, Minuman yang Kaya Manfaat

- Minggu, 29 Maret 2020 | 12:05 WIB
Wedang jahe susu (freepik)
Wedang jahe susu (freepik)

Kalau kamu belum tahu, wedang adalah minuman yang disajikan dalam keadaan hangat atau panas. Salah satu wedang yang paling disukai yaitu jahe susu.

Jahe mempunyai banyak sekali manfaat untuk tubuh. Jadi, selain menghilangkan dahaga, kamu juga akan mendapat berbagai manfaat dari mengonsumsi minuman ini.

Wedang jahe susu sangat cocok dikonsumsi ketika kamu merasa tidak enak badan atau saat cuaca yang sedang dingin. Daripada penasaran, yuk kepoin cara membuat wedang jahe susu yang nikmat.

-
Jahe (freepik)

Bahan:

  • 2 butir cengkeh
  • 1 rimpang jahe, memarkan
  • 1 liter air
  • 5 sdm susu kental manis
  • Kayu manis secukupnya
  • Gula secukupnya
-
Rempah untuk membuat wedang jahe susu (freepik)

Cara membuat:

  1. Rebus jahe, kayu manis, dan cengkeh dengan air hingga mendidih.
  2. Taburkan gula pasir secukupnya ke dalam air rebusan tersebut, biarkan sampai mendidih kembali.
  3. Aduk air rebusan jahe, lalu tambahkan susu kental manis.
  4. Angkat lalu tuang wedang susu jahe ke dalam gelas.
  5. Wedang susu jahe siap disajikan.

Segera nikmati selagi hangat. Selamat mencoba, sobat Indozone!


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X