Anti Mainstream, Pria Ini Bikin Bekal dengan Resep Zaman Mesopotamia

- Rabu, 1 Juli 2020 | 16:57 WIB
Resep Zaman Mesopotamia. (Twitter/@Bill_Sutherland)
Resep Zaman Mesopotamia. (Twitter/@Bill_Sutherland)

Seorang pria bernama Bill Sutherland membuat bekal dengan konsep tak biasa. Dia menggunakan resep zaman Mesopotamia atau 1750 tahun sebelum masehi. Bukan membuat bekal dengan resep kekinian, Bill justru membuat hidangan dengan resep tertua di dunia.

“Saya menyalahkan isolasi, tapi karena alasan tertentu memutuskan untuk memasak makanan Babilonia dari resep di sebelah kanan; pada 1750 SM, resep tertua yang pernah ada,” cuit Bill melalui akun Twitter-nya.

Dia bahkan berhasil membuat 4 hidangan resep zaman Mesopotamia. Hidangan pertama yang dibuatnya adalah daging domba rebus (Stew of lamb) yang diatasnya ditabur daun bawang dan bawang putih.

Hidangan kedua adalah Tuh’u atau sup yang terbuat dari kaki domba. Sup ini dilengkapi dengan buah bit merah dan kemudian di bagian atasnya ditaburi daun sup.

Kemudian hidangan ketiga adalah Unwinding yang bahan dasarnya adalah remah-remah roti tawar kering dan tumisan daun bawang. Kedua bahan tersebut kemudian dipanggang bersamaan.

Yang terakhir adalah Elamite Broth atau Zukanda. Makanan ini berbahan lemak, daun ketumbar, daun bawang, daun prei dan bawang putih yang diikat dengan darah, dan susu asam. Menurut Bill, makanan ini sangat lezat meski teksturnya terlihat aneh.

Resep yang dibagikan oleh Bill berhasil mencuri perhatian netizen. Bahkan, banyak yang tertarik mencoba resep untuk bekal makanan tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X