Pakai Cara Berikut Untuk Hilangkan Bau Mulut Karena Jengkol

- Jumat, 3 Mei 2019 | 16:11 WIB
kata.co.id
kata.co.id

Jengkol merupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia. Meski rasanya enak dan bikin ketagihan, namun jengkol menyimpan “bahaya” tersendiri, apalagi kalau bukan soal aroma menyengat yang dihasilkan.

Bau mulut setelah menyantap jengkol memang tidak nyaman dan cukup mengganggu. Yuk lakukan cara-cara berikut untuk hilangkan aroma menyengat akibat jengkol.

1. Gosok gigi 

-

(foto: pixabay)

Usaha pertama yang bisa kamu lakukan adalah menggosok gigi dengan menggunakan odol yang memberikan sensasi dalam mulut. Efek segar mint tidak hanya meredakan jengkol tetapi juga meningkatkan percaya diri.

2. Kunyah beras 

-

(foto: pixabay)

Ya, kamu hanya perlu mengunyah beras, bukan nasi. Ambil segenggam beras kemudian kunyah sampai halus. Setelah dikunyah halus, beras harus langsung dibuang. Beras bersifat kering sehingga dapat menyerap apa saja dan menghilangkan bau mulut.

3. Makan permen karet 

-

(foto: pexels)

Permen karet mengandung xylitol yang dapat meningkatkan produksi air liur agar bakteri dapat hilang dari mulut. Aneka rasa permen karet akan berfungsi seperti layaknya pencuci mulut, menghilangkan kotoran yang menempel di gigi.

4. Rebus jengkol dengan campuran kopi bubuk 

-

(foto: cookpad.com/ridhoasih)

Cara menghilangkan bau pada jengkol bisa dengan merebusnya bersama campuran kopi bubuk. Caranya, cuci bersih jengkol lebih dulu lalu rebus bersama kopi bubuk tanpa gula. Rebus selama satu jam dengan api kecil. Cara ini dipercaya ampuh menetralisir bau menurut Leo Gendro, Chef dari Asosiasi Chef Indonesia (ICA).

5. Minum susu 

-

(foto: pixabay)

Susu memiliki sifat netral, oleh karenanya, kamu pasti sering mendengar larangan minum obat dengan susu karena obatnya tidak akan bekerja. Aroma mulut yang bau karena jengkol bisa dinetralkan dengan minum susu. Kandungan senyawa, allyl sulfida metal dalam susu membantu menghilangkan bau mulut karena jengkol.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X