INDOZONE.ID - Salah satu menu yang enak dan mudah dibuat di rumah adalah Coto Makassar. Menu ini bisa kamu sajikan untuk keluarga besar. Kamu yang tertarik membuatnya, berikut ini resep mudahnya.
Bahan :
- 1 kg iga sapi, potong-potong
- 2 batang serai
- 2 cm lengkuas
- 5 lembar daun salam
- 10 buah cabe rawit merah
- 250 g kacang tanah goreng
- 2 sdt garam
- 1 sdm kaldu jamur
- 1 sdt merica bubuk
- 2 sdm kecap manis
Bumbu:
- 8 buah cabe merah
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 8 butir kemiri
- 2 sdm tauco
- 1 sdm gula merah
Pelengkap:
- lontong, potong-potong
- daun bawang, iris kasar
- bawang merah goreng
- jeruk nipis
Cara Membuat :
- Didihkan air secukupnya dalam panci. Masukkan potongan iga.
- Tambahkan daun salam, serai, dan lengkuas. Masak hingga mendidih kembali.
- Bumbu: Giling halus semua bahan bumbu.
- Tumis Bumbu hingga matang dan harum aromanya. Angkat.
- Masukkan ke dalam rebusan daging. Rebus hingga daging iga lunak.
- Tambahkan garam, kaldu jamur, kacang, cabe rawit dan kecap manis.
- Masak hingga bumbu meresap lalu angkat.
- Susun lontong dalam mangkuk saji. Tuangi iga berikut kuahnya.
- Taburi daun bawang, bawang goreng dan kucuri air jeruk nipis.
Artikel Menarik Lainnya:
- MUI Minta Pemerintah Longgarkan PPKM: Banyak Daerah Zona Hijau, Tapi Ibadah Malah Dibatasi
- Kejam! Tentara Israel Bunuh Warga Palestina Lagi, Ditembak Mati Saat Pulang Kerja
- Satgas TNI Ajarkan Warga Perbatasan Buat Minuman Tradisional, Tambah Imun saat COVID-19