Tumis Daun Kale yang Super Praktis, Ini Resepnya

- Minggu, 3 November 2019 | 11:51 WIB
Ilustrasi/Instagram/ruthadihardjo
Ilustrasi/Instagram/ruthadihardjo

Daun kale merupakan salah satu sayuran yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain karena manfaatnya, daun kale juga bisa diolah menjadi menu masakan yang lezat.

Salah satu masakan yang bisa kamu buat dari daun kale adalah tumis kale yang sangat praktis.

Ingin tau seperti apa resepnya? Ini dia.

Bahan-bahan:

  •  1 ikat kale, potongpotong
  •  2 siung bawang putih, cincang
  •  2 siung bawang merah, cincang
  •  4 buah cabai rawit
  •  1 sdm saus tiram
  •  1 sdt gula pasir
  •  Lada bubuk dan garam secukupnya

Cara membuat:

  •  Pertama, rebus daun kale sebentar atau hingga daun layu. Kemudian tiriskan.
  •  Selanjutnya, tumis bawang dan bawang merah hingga harum. Baru kemudian masukkan cabai rawit, tumis semuanya hingga baunya harum.
  •  Lalu, masukkan daun kale, saus tiram, gula, dan lada bubuk. Aduk hingga semuanya rata.
  •  Masak hingga matang. Angkat dan sajikan.

Tumis daun kale yang praktis sudah siap untuk disantap bersama nasi hangat. Selamat mencoba, ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X