Ide Masak Kreatif Kali Ini, Resep Nasi Bayam Kukus

- Senin, 4 Januari 2021 | 09:49 WIB
Nasi kukus bayam. (photo/Ilustrasi/Cookpad/Harfiza Noviana)
Nasi kukus bayam. (photo/Ilustrasi/Cookpad/Harfiza Noviana)

Nasi dikenal sebagai makanan pokok orang Indonesia, baik nasi merah maupun nasi putih.

Namun ada kalanya kita merasa bosan makan nasi seperti yang biasa disajikan.

Nah, kali ini Indozone akan beri ide masak nasi kreatif yang berbeda dari biasanya.

Kita akan memadukan nasi dan sayur sekaligus sehingga menjadi hidangan yang lezat sekaligus sehat.

Yuk simak resep Nasi Bayam Kukus berikut ini.

Bahan:

  • 300 gram nasi putih
  • 1 ikat kecil bayam, cincang atau blender
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 siung bawang bombay, cincang
  • 100 ml susu segar
  • Garam, merica secukupnya
  • Keju mozzarella untuk topping
  • Margarin secukupnya

 

Bahan tambahan:

  • 50 gram tuna kaleng siap saji, cincang
  • 1 siung bawang bombay
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • Minyak goreng, secukupnya
  • 50 gram jagung manis pipil
  • Air secukupnya
  • 50 ml susu segar
  • 100 ml whipping cream
  • Keju parut secukupnya

 

Cara membuat saus:

  1. Tumis bawang bombay hingga wangi kemudian masukkan tuna, saus sambal dan saus tomat. Masak hingga matang, lalu sisihkan.
  2. Rebus air kemudian masukkan jagung manis pipil. Rebus hingga air menyusut sedikit. Tuangkan susu dan whipping cream dan aduk merata.
  3. Masukkan parutan keju mozzarella, masak hingga mengental kemudian sisihkan.

 

Cara membuat nasi kukus:

  1. Lelehkan sedikit margarin kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay sampai wangi. Masukkan nasi putih, aduk rata. Masukkan bayam, susu, garam dan merica kemudian aduk sampai rata dan susu meresap (bila belum pulen bisa ditambah).
  2. Matikan api, lalu susun untuk layer pertama masukkan 2-3 sdm nasi putih ke dalam ramekin mini dan ratakan.
  3. Pada layer kedua, masukan tumisan tuna dan ratakan. Selanjutnya untuk layer ketiga, masukkan campuran jagung manis pipil dengan susu dan Whipping Cream, kemudian ratakan dan tutup dengan nasi putih kembali. Beri parutan keju mozzarella pada bagian atasnya.
  4. Kukus kurang lebih 5-10 menit sampai keju mozzarella lumer kemudian sajikan selagi hangat.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X