Grandis Barn, Restoran Milik Rio Haryanto Konsepnya Instagramable Banget!

- Kamis, 19 Mei 2022 | 12:38 WIB
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Ada salah satu rekomendasi tempat berburu kuliner yang wajib kamu kunjungi jika ke Solo, Jawa Tengah yaitu Grandis Barn. Sebenarnya restoran ini berada di Desa Blulukan, Colomandu, Karanganyar, tapi tak jauh dari batas Kota Solo. 

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Menariknya, tempat makan ini milik pembalap Rio Haryanto. Nama “Grandis” diambi dari pohon jati yang banyak terdapat di halaman resto dan selalu menjadi daya tarik, sementara “Barn” adalah gudang dengan arsitektur berbentuk kerucut berdinding kaca transparan.

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Restoran ini sangat instagramble, terlebih suasananya ketika malam tiba sangat romantis dengan temaram cahaya lampu. Desain interior dan eksteriornya juga sangat unik dengan dominasi kaca. Bagian depan Grandis Barn memiliki konsep seperti bar di luar negeri. 

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Kalau kamu ke sini, ada dua pilihan menu yang bisa dicoba yaitu menu nusantara maupun western. Salah satu menu nusantara andalan Grandis Barn untuk pengunjung adalah Iga Sambal Hijau Daun Mangkokan. Rasa bumbu pada sajian ini sangat terasa. Semua bumbu pun asli khas nusantara tanpa penyedap tambahan.

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Menu selanjutnya adalah sup iga bagi pengunjung yang ingin menyantap sajian berkuah. Bagi mereka penggemar makanan pedas, nasi lidah merupakan pilihan terbaik. Sementara untuk menu western, salah satu menu favorit pengunjung adalah Barn Fried Chicken. 

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Sajian lain adalah Salmon Miso. Pengunjung bisa menyantap salmon dengan nasi plus saus miso. Ada pula chicken meat ball dengan tiga bakso ayam besar yang juga digemari pengunjung.

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Minuman yang disajikan di Grandis Barn juga lezat dan menyegarkan. Salah satu minuman andalan adalah Mocktail, yakni Es Kedondong Kiamboy. Minuman ini terdiri dari buah plum yang diberi kedondong segar.

-
Grandis Barn, restoran milik Rio Haryanto. (Sunaryo Haryo Bayu/IDZ Creators)

Restoran yang mulai buka 10.00-21.00 WIB ini juga dilengkapi dengan satwa berupa rusa tutul. Cukup unik kan konsep restoran ini? 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X