Cuma Pakai 5 Bahan, Ini Resep Saus Keju yang Lezat

- Selasa, 27 Oktober 2020 | 16:30 WIB
Ilustrasi saus keju. (budgetbytes.com)
Ilustrasi saus keju. (budgetbytes.com)

Sebagai penggemar keju, rasanya kita bisa memakan apa saja menggunakan keju sebagai penambah cita rasa. Keju terdiri dari beberapa jenis, seperti cheddar, parmesan, dan mozarella yang memiliki rasa berbeda-beda. Keju bisa digunakan sebagai campuran bahan makanan, topping, bahkan saus. 

Saus keju sangat cocok dimakan dengan makanan yang asin dan pedas. Biasanya saus keju dinikmati bersama dengan ayam berbumbu pedas, kentang goreng, roti kering, dan aneka camilan lainnya. Jika kamu sangat suka nyemil dan ingin menikmati camilan dengan saus keju, kamu harus mencoba resep saus keju berikut ini. Hanya dengan menggunakan lima bahan, kamu sudah bisa membuat saus keju di rumah. Yuk, ikuti resepnya!

Bahan-bahan:

  • 240 ml susu rendah lemak
  • 4 sdt tepung terigu serba guna
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt lada hitam
  • 45 gr keju cheddar

Cara Membuat:

  1. Sediakan panci berukuran sedang dan letakkan diatas kompor
  2. Masukkan 1/4 susu rendah lemak dan tepung terigu serba guna ke dalam panci. Aduk hingga rata
  3. Tambahkan 3/4 susu rendah lemak dan garam, lalu aduk hingga rata
  4. Masak campuran dengan menggunakan api sedang hingga mendidih
  5. Setelah mendidih, kurangi panas dan masak dengan menggunakan api kecil selama kurang lebih dua menit
  6. Angkat panci dan letakkan di atas meja
  7. Masukkan keju cheddar ke dalam campuran sambil terus diaduk hingga campuran menjadi agak mengental
  8. Masukkan lada hitam ke dalam saus keju, lalu aduk hingga rata

Saus keju siap untuk dinikmati! Sangat mudah, bukan?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X