5 Minuman Penurun Kolesterol Tinggi dari Bahan Alami

- Selasa, 9 Mei 2023 | 20:25 WIB
Minuman penurun kolesterol (pixabay/bigfatcat)
Minuman penurun kolesterol (pixabay/bigfatcat)

Minuman penurun kolesterol dapat dibuat dari bahan alami seperti buah-buahan dan tanaman herbal.

Minuman penurun kolesterol alami ini terbukti efektif menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah sekaligus meningkatkan kadar kolesterol baik.

Dengan minum minuman untuk menurunkan kolesterol, maka kadar kolesterol dalam darah tetap terjaga meski mengonsumsi makanan berlemak.

Minuman Penurun Kolesterol

Berikut ini Indozone bagikan minuman penurun kolesterol dari bahan alami dan herbal untuk menurunkan kadar kolesterol jahat LDL dalam darah.

1. Teh hijau

 

-
Teh hijau minuman penurun kolesterol (pixabay/Free-Photos)

Teh hijau termasuk salah satu minuman penurun kolesterol yang terbukti efektif.

Hal ini berkat kandungan katekin dan antioksidan epigallocatechin-3-gallate (EGCG) pada teh hijau.

Kandungan tersebut berperan dalam melindungi organ hati dari dampak buruk makanan berlemak.

Sehingga, kolesterol jahat (LDL) dalam darah tidak mengalami kenaikan yang membahayakan kesehatan.

Baca Juga: Penyebab Kolesterol Tinggi Selain Makanan, Sering Tak Disadari!

2. Jus alpukat

 

-
Jus alpukat jus penurun kolesterol (pixabay/FoodieFactor)

Alpukat dapat diolah menjadi jus penurun kolesterol yang sangat ampuh.

Pada alpukat terdapat lemak tak jenuh, fitosterol, dan polifenol yang mampu mengontrol kadar kolesterol.

Kondisi ini mencegah terjadinya penumpukan plak yang menyebabkan penyumbatan arteri.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X