Mau Bikin Kue Tapi Gak Punya Oven? Cobain Resep Praktis Bolu Kukus Black Velvet

- Kamis, 2 Februari 2023 | 20:13 WIB
Ilustrasi bolu kukus black velvet. (FREEPIK)
Ilustrasi bolu kukus black velvet. (FREEPIK)

Hasrat ingin membuat kue kadang terhalang oleh adanya oven. Nah, kamu bisa coba bikin bolu kukus yang lebih praktis tanpa panggang-memanggang.

Bolu kukus black velvet bisa jadi pilihan menu masak kue untuk mengisi waktu senggang. Cara pembuatannya cukup dengan mengukus adonan bahan-bahan saja.

Bolu kukus ini cocok disajikan saat kumpul bersama keluarga tercinta atau untuk menjamu tamu di rumah.

-
Ilustrasi bolu kukus black velvet. (FREEPIK)

Baca Juga: Frisian Flag Indonesia Rilis Fitur Kesehatan Baru, Dorong Literasi Gizi Seimbang

Bahan:

  • 150 gr dark cooking chocolate, potong-potong, lelehkan
  • 2 butir telur
  •  200 gr gula pasir
  •  1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt emulsifier (SP/TBM)
  • 250 gr tepung terigu protein sedang
  • 25 gr cokelat bubuk hitam
  • 1/2 sdt baking powder
  • 225 ml minuman bersoda tawar
  • 1/2 sdt pasta cokelat

Baca Juga: Ahli Tegaskan Susu Makanan Sehat tapi Bukan Sumber Zat Gizi

Cara membuat:

  1. Cairkan dark cooking chocolate dengan cara diletakkan dalam wadah yang direndam air panas, sisihkan.
  2. Kocok telur bersama gula pasir, garam, dan emulsifier 8 menit sampai mengembang.
  3. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder. Bergantian dengan air soda sambil dikocok perlahan.
  4. Masukkan dark cooking chocolate leleh dan pasta cokelat. Aduk rata. Tuang ke dalam cetakan bolu kukus.
  5. Kukus di atas api besar selam 12 menit sampai matang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X