Gak Perlu ke Aceh, di Cinere Ada Ayam Tangkap Enak yang Rempahnya "Nendang" Banget!

- Sabtu, 13 Agustus 2022 | 16:49 WIB
Ayam tangkap Aceh yang otentik (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)
Ayam tangkap Aceh yang otentik (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)

Masakan Nusantara memang selalu jadi juaranya. Masakan kaya rempah dan lezat selalu bisa membuat semua orang selalu ingin kembali menikmati ragam kuliner Indonesia yang begitu kaya.

Bicara kuliner Nusantara, kuliner khas Aceh terkenal bercita rasa kaya rempah. Menunya yang terkenal seantero negeri mulai dari mie goreng atau rebus, nasi goreng sampai Ayam Tangkap. Tapi, enggak usah jauh-jauh ke Aceh buat menikmati semua sajian tersebut.

Karena di Jalan Cinere Raya, Depok, Jawa Barat, ada resto khas Aceh yang belum lama buka, yakni De Koeta Radja.

-
Suasana di resto De Koeta Radja (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)

Letak rumah makan ini sangat strategis yaitu di tengah jalur yang memisahkan jalan Cinere Raya menuju jalan Limo. Baru beberapa bulan buka, nampaknya resto ini sudah punya banyak penggemar.

Menu andalan rumah makan ini adalah ayam tangkap, mie Aceh, nasi goreng aceh, roti cane, teh tarik dan masih banyak lainnya. Harganya cukup terjangkau mulai dari Rp20 ribu per porsi.

-
Mie Aceh dan teh tarik yang otentik (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)

Kali ini Tim Z Creators, Gumilar Rachdityo Mumpuni memesan ayam tangkap, salah satu menu otentik khas Aceh yang enggak ada bandingannya.

-
Ayam tangkap dan nasi hangat (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)

Ayam goreng khas Aceh ini dilengkapi daun salam koja dan daun pandan sehingga membuat aromanya lebih harum. Selain itu daun digoreng kering seperti keripik, begitu menggugah selera saat disantap dengan nasi hangat. Rasanya sungguh enak dan lezat karena cita rasa rempah yang sangat kuat. Dijamin bikin pengin nyendok nasi lagi.

-
Ayam tangkap nikmat dan otentik (Gumilar Rachdityo Mumpuni/Z Creators)

Selain makanan berat, banyak yang datang ke resto ini untuk sekedar nongkrong sambil ngopi atau menyantap kudapan.

De Koeta Radja buka setiap hari mulai jam 11.00 sampai 23.00 WIB.

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X