Jual Makan dan Minum Pasang Harga Rp5 Ribu, Pemilik Warung Ini Percaya Gak Bakalan Rugi

- Selasa, 4 Oktober 2022 | 15:30 WIB
Warung di Surabaya yang menjual makan dan minum seharga Rp5 Ribu saja. (TikTok/ayokulinersby)
Warung di Surabaya yang menjual makan dan minum seharga Rp5 Ribu saja. (TikTok/ayokulinersby)

Di warung makan berikut ini, bagi kamu yang akan menyantap menu lengkap dengan minumannya kamu hanya perlu mengocek uang sebesar Rp5 Ribu saja. Wah, apa tidak rugi?

Memiliki nama Warung RB 1 yang terletak di Surabaya, Jawa Timur semua makanan dan juga minum dihargai dengan Rp5 Ribu. Pemilik warung pun mengungkapkan keyakinanya jika dirinya membuat bisnis makanan dengan harga Rp5 Ribu tersebut tidaklah rugi.

Baca Juga: Murah Banget! Menunya Serba Goceng, Tapi Enggak Kaleng-kaleng!

Hal ini seperti yang terekam di video yang diunggah oleh akun TikTok @ayokulinersby, pemilik warung tersebut dengan yakin jika dirinya sedang berbisnis bersama Allah SWT.

"Alhamdulillah kami sudah yakin dari awal berdirinya Warung RB1 ini untuk membantu sesama umat, jadi saya yakin berbisnis sama Allah ngga ada ruginya," ungkap ibu-ibu pemilik warung RB1 tersebut.

Meski begitu, pemilik warung tetap menjamin kenikmatan makanan dan juga minuman yang disajikan oleh Warung RB1 tetap memiliki rasa dan kualitas seperti restoran bintang lima.

Tampak berbagai menu mulai dari ayam goreng, lele goreng, hingga soto dan sayuran lainnya disediakan oleh warung yang satu ini. Total menu yang disediakan pun tidak sedikit melainkan ada 17 item yang bisa dinikmati oleh pelanggan dengan harga Rp5 Ribu saja.

"Totalnya itu ada 17 menu, mulai dari telur pedas, ada lele, ada lele pedas, ada ayam semua boleh milih. Walaupun harganya Rp5 Ribu tapi kita jamin kualitasnya boleh diadu," tambah pemilik warung tersebut.

Saat ditanyai apa arti dari RB1 yang merupakan nama warung yang menjual makanan dengan harga Rp5 Ribu ini, pemilik warung mengatakan jika RB merupakan singkatan dari Riyadha Berkah, yang mana kini telah memiliki beberapa cabang dan kode 1 itu merupakan cabang pertama yang berdiri.

Baca Juga: Brutal! Warung Ini Jual 100 Jenis Lauk Setiap Hari, Harganya Cuma Rp5 Ribuan

"RB itu singkatan dari Riyadha Berkah yang merupakan komunitas di dunia maya dan kebetulan saya adalah foundernya," kata pemilik warung tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X