Duh! Wanita Muslim Ini Gak Sengaja Makan Mie Goreng yang Mengandung Babi: Pasrah Ya Allah

- Senin, 5 September 2022 | 16:00 WIB
Wanita muslim yang makan mie goreng mengandung babi (TikTok/gtnihehe)
Wanita muslim yang makan mie goreng mengandung babi (TikTok/gtnihehe)

Seorang wanita muslim berbagai pengalaman kurang menyenangkan saat menyantap mie goreng. Dia menyebut mie goreng yang dibelinya ternyata mengandung babi.

Dilihat dalam unggahan video di akun TikToknya @gtnihehe, wanita itu membagikan pengalaman saat kulineran di festival kuliner Cibadak.

Saat itu dia tampak menikmati seporsi mie goreng bersama dengan seorang pria. Mie goreng itu terlihat sangat lezat sebab dilengkapi dengan sayuran, sosis, dan daging.

Namun saat suapan kedua, wanita itu merasakan cita rasa aneh dari santapannya. Bukan karena tak enak, tetapi karena ada rasa daging yang tak biasa.

“Feeling pas suapan kedua udah gak enak. Kok banyak topping yang teksturnya asing,” ucapnya dalam tayangan yang dilihat Indozone, Senin (5/9/2022). 

Akan tetapi karena sangat lapar dan lezat dia tetap meneruskan menyantap makanan tersebut sampai ludes.

-
Wanita muslim yang makan mie goreng mengandung babi (TikTok/gtnihehe)

“Saking laparnya bodo amat hajar soalnya enak banget gls,” sambungnya. 

Meski begitu, pada akhirnya wanita itu tetap dilanda kecemasan sehingga dia memutuskan bertanya langsung kepada penjual.

“Yang tadi itu mengandung bak,” ucap si penjual. 

Sontak hal itu itu pun membuatnya tak bisa berkata-kata. Dia panik tapi pasrah.

“Kupasrahkan diriku, ya Allah siapa yg salah,” katanya.

Sementara warganet yang menyaksikan videonya turut prihatin dengan nasib wanita tersebut.
 
Di antara mereka ada juga yang memberikan penjelasan bahwa campuran mie goreng itu adalah lapchiong, sosis Tionghoa yang terbuat dari babi. 

“Tp aturannya klo udh ragu jgn diterusin,” kata @pacar jeno melek. 

“Itu lapchiong, jelas banget ahha,” sambung @indah

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X