Resep Cake Apel Buat Teman Ngopi Sore Hari

- Selasa, 30 Juni 2020 | 15:58 WIB
Cake Apel. (photo/taste.com.au)
Cake Apel. (photo/taste.com.au)

Kudapan manis cocok disajikan untuk mendampingi acara ngopi santai di sore hari. Nah, salah satu pilihan yang bisa dicoba adalah cake apel. Rasanya yang asam manis cocok dipadukan dengan kopi.

Yuk ikutin resepnya.

Bahan:
4 buah apel Red Delicious atau apel lain
1 sdt kulit jeruk lemon parut
2 sdm air jeruk lemon
120 g mentega tawar, lelehkan
2 butir telur ayam
130 g gula pasir
1/2 sdt vanili ekstrak
2 sdm gula pasir
Ayak jadi satu:
120 g tepung terigu
1 sdt baking powder
1 sdt kayu manis bubuk
Taburan:
3 sdm gula bubuk
1/2 sdt kayu manis bubuk

Cara membuat:

1. Siapkan loyang bundar 20 cm, jika ada bisa dipakai loyang bongkar pasang. Olesi bagian dalam loyang dengan mentega lalu taburi tipis-tipis dengan tepung terigu.
2. Kupas apel, buang bagian tengahnya lalu potong dadu 1 cm.
3. Perciki potongan apel dengan air jeruk lemon dan aduk bersama kulit jeruk lemon parut hingga rata.
4. Kocok telur dan gula hingga mengembang dan pucat warnanya.
5. Masukkan tepung terigu secara bertahap, bergantian dengan mentega cair, sambil aduk rata.
6. Tambahkan potongan apel, aduk hingga rata.
7. Tuang adonan ke dalam loyang dan ratakan. Taburi dengan sedikit gula pasir permukaannya.
8. Panggang dalam oven panas 180 C selama 50 menit hingga permukaannya kecokelatan. Angkat, dinginkan dan lepaskan cake dari loyang.
9. Campur gula bubuk dengan kayu manis bubuk.
10. Taburi permukaan cake dengan campuran gula bubuk.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X