Resep Simpel Masak Tom Yam, Hidangan Berkuah Nan Lezat

- Sabtu, 9 Januari 2021 | 13:19 WIB
Tom yam. (phoaulac.com)
Tom yam. (phoaulac.com)

Mendadak kepingin makan yang berkuah-kuah segar? Masak tom yam saja.

Hidangan berkuah khas Thailand ini cocok disantap saat cuaca hujan.

Yuk kita bikin yang simpel aja tapi rasanya tetap enak!

 

Bahan:

  • 1/4 kg udang
  •  6 buah jamur kancing
  • 8 butir bakso ikan
  • 1 buah wortel
  • 1/2 potong tahu putih
  • 1 buah tomat
  • 1/2 ons cabai keriting dan rawit  
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sdt gula pasir
  • air secukupnya
  • lada bubuk secukupnya
  • 1 batang serai
  • 2 buah jeruk nipis, peras dan ambil airnya
  • 3 lembar daun jeruk

 

Cara Memasak:

  1. Bersihkan udang. Potong-potong jamur, tahu, bakso ikan, tomat, dan wortel
  2. Haluskan cabai dan geprek serai.
  3. Tumis cabai, masukkan serai dan air. Tambahkan daun jeruk, wortel, jamur, bakso ikan, udang, dan tahu.
  4. Tambahkan garam, gula, dan lada bubuk lalu aduk rata.
  5. Masak sampai mendidih dan masukkan tomat. Aduk rata dan koreksi rasa. Jika sudah pas matikan api.

Tom yam siap disajikan, selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X