Ada-Ada Aja, Begini Tingkah Konyol Orang Pesan Makanan Drive Thru

- Rabu, 1 Juli 2020 | 15:47 WIB
Seorang pria memesan makanan di Drive Thru KFC pakai delman. (photo/Mirror/Reddit/Ist)
Seorang pria memesan makanan di Drive Thru KFC pakai delman. (photo/Mirror/Reddit/Ist)

Jika ingin memesan makanan dengan cara praktis tanpa beranjak dari kendaraan, gunakan saja layanan drive thru. 

Bisanya orang yang memesan lewat drive thru mengendarai kendaraan bermotor seperti mobil. Namun bagaimana jika pesan makanan drive thru dengan menaiki hewan seperti kuda, sapi hingga delman. Agak konyol bukan? Seperti yang dilakukan orang-orang ini.

Dihimpun dari Mirror dan Reddit, seorang pria asal Inggris naik delman ke KFC di Cumbria untuk memesan Bargain Bucket isi ayam goreng di layanan drive thru dan mengantre di belakang mobil. Sayangnya manajer restoran itu melarang si pria berdelman memesan makanan lewat drive thru.

-
Pesan makanan Drive Thru pakai delman. (photo/Mirror/Reddit/Ist)

Aksi kedua datang dari wanita muda di Jerman yang memesan makanan drive thru dengan sapi di salah satu gerai McDonald's.

-
Pesan makanan Drive Thru pakai sapi. (photo/Mirro/Reddit/Ist)

Kemudian, wanita bernama Stacy Westfall di Norco, California juga pergi memesan kopi di gerai Sturbucks drive thru menggunakan kuda. Di kota Norco, kuda memang dikenal sebagai kota kuda di Amerika sehingga mendapatkan keistimewaan. Bahkan sejumlah restoran menyediakan jalur khusus untuk pemesan yang menunggangi kuda.

-
Pesan minuman di drive thru pakai kuda. (photo/Mirro/Reddit/Ist)

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X