Cobain Tahu Telur Lezat Pak Sugeng di Malang, Seporsi Bisa untuk Dua Orang!

- Selasa, 13 Juni 2023 | 16:38 WIB
Satu porsi tahu telur (Z Creator/Rangga Rafi Arli)
Satu porsi tahu telur (Z Creator/Rangga Rafi Arli)

Setiap tempat makan pasti memiliki ciri khas masing-masing untuk menarik minat para pembeli. Salah satunya dengan menyuguhkan menu kuliner porsi jumbo. 

Seperti yang dilakukan oleh Pak Sugeng pemilik Warung SOS yang menawarkan menu tahu telur dengan porsi jumbo. 

-
Pak Sugeng saat meracik tahu telur (Z Creator/Rangga Rafi Arli)

Meski berada di gang sempit dan hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, warung Pak Sugeng ini sudah berdiri sejak belasan tahun silam. 

"Saya sudah jualan di sini sejak 13 tahun yang lalu, sekitar tahun 2010," tutur Pak Sugeng, kepada Z Creator. 

Lokasi warung ini berada di Jalan Joyo Utomo Nomor 512c, Merjosari, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Warung Pak Sugeng buka sekitar jam 09.00 WIB sampai 22.00 WIB. 

-
Pelanggan tahu telur saat menikmati kuliner di warung Pak Sugeng. (Z Creator/Rangga Rafi Arli)

Rifa'i, salah satu pelanggan sekaligus penikmat kuliner tahu telur di warung Pak Sugeng menyebut kuliner tahu telur di warung ini sangat lezat. Selain itu, menurutnya satu porsi tahu telur bisa untuk makan 2 hingga 3 orang. 

"Porsinya banyak sekali. Saya rasa bisa untuk makan sekitar dua atau tiga orang. Saya sangat puas makan di sini, sudah langganan sejak saya kuliah S1 dulu," ujarnya. 

Selain cita rasa lezat, dan porsi banyak yang menjadi alasan pemuda lulusan Sarjana Pendidikan Bahasa Indonesia Universitas Negeri Malang memilih makan di warung ini.

Harga yang murah juga kerap menjadi pertimbangannya saat hendak berburu kuliner. Pasalnya, satu porsi kuliner tahu telur di sini hanya dibanderol dengan harga Rp10 ribu saja.

-
Kondisi gang Warung Pak Sugeng (Z Creator/Rangga Rafi Arli)

Satu porsi tahu telur di warung ini berisi, nasi, tahu telur yang digoreng, kecambah dan kerupuk. Semua bahan tersebut kemudian diguyur bumbu kacang kental dengan tingkat pedas yang bisa disesuaikan. 

Tak hanya menyediakan menu tahu telur, warung ini juga menyediakan aneka menu lainnya, seperti tahu lontong, rujak, nasi campur telur, nasi campur ayam, nasi campur tongkol dan nasi campur ati. 

-
Satu porsi tahu telur (Z Creator/Rangga Rafi Arli)

Nah, bagi kalian penghobi kuliner tahu telur, gak ada salahnya mampir ke warung Pak Sugeng yang menggugah selera makan ini. 

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X