Mirip Mie Ayam Tapi Berkuah Kental, Cobain Deh Lomie Bila Wisata ke Bandung

- Selasa, 19 Oktober 2021 | 16:47 WIB
Kuliner Lomie, Mie Ayam yang berkuah kental. (Youtube/Anak Kuliner).
Kuliner Lomie, Mie Ayam yang berkuah kental. (Youtube/Anak Kuliner).

Bila kamu berkunjung ke Bandung dan ingin wisata kuliner panganan unik, tak ada salahnya untuk mencoba mie ayam unik yang satu ini. Disebut unik karena warga bandung menyebutnya sebagai Lomie, sebuah pangan seperti mie ayam yang menggunakan kuah kental.

Lomie ini bisa ditemui di Lomie 61 yang terletak di kawasan Astanaanyar, tepatnya di jalan Kalipah Apo. Tempat kuliner terseut sudah berdiri sejak 1993 silam dan memiliki satu cabang lain masih di sekitaran Bandung.

Seperti yang dilihat dari kanal Youtube Anak Kuliner, Lomie ini memiliki penyajian berbeda, meski sejatinya mirip dengan mie ayam kebanyakan. Hanya saja memiliki kuah yang lebih kental kecokelatan seperti biasanya.

Baca Juga: Buat Bingung, Begini Nama Masakan Ciptaan Lord Adi di Program Masak TV

Mie Ayam ini lebih memilih menggunakan sayur kangkung dan beberapa lihan toping lainnya layaknya mie ayam. Namun kuahnya kental itu ternyata memiliki bahan-bahan yang membuat rasanya berbeda.

Kuah kental tersebut merupakan sagu, kaldu yang diberikan telor dan jamur. Kuah kental itu kemudian disiramkan di atas Lomie yang sudah dimasak. Untuk penyajiannya, juga bisa disajikan dengan jeruk nipis.

Secara tesktur, makanannya cukup unik karena mienya tidak rusak teksturnya dan tidak melebar. Semuanya berpadu nikmat dengan kuah kentalnya. 

Namun, pangan Lomie 61 ini sendiri ada yang halal dan ada juga yang tidak, khususnya untuk pangsit. Disarankan untuk bertanya dulu kepada penjualnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X