Isi Self Isolation dengan Bikin Es Krim Cokelat Ala Resto, Mudah dan Enak

- Selasa, 24 Maret 2020 | 17:10 WIB
Ilustrasi es krim coklat. (Pixabay/silviarita)
Ilustrasi es krim coklat. (Pixabay/silviarita)

Siapa yang nggak suka dengan es krim? Makanan lembut satu ini disukai oleh semua kalangan. Dengan berbagai varian rasa, es krim sangat cocok dinikmati setiap saat.

Banyak yang beranggapan, membuat makanan dari susu ini bukan perkara mudah. Padahal dengan alat dan bahan sederhana, kamu bisa membuat es krim ala resto sendiri di rumah.

Yuk langsung aja bikin es krim coklat di rumah, dengan bahan sederhana. Simak resepnya.

-
Ilustrasi es krim. (Pixabay/Karin Henseler)

Bahan-bahan:

  • Coklat bubuk 3 sdm
  • Susu segar 1 liter
  • Gula pasir 200 gram
  • Vanili 1 sdm
  • Telur ayam 4 butir
-
Ilustrasi es krim coklat. (Pixabay/Andrey Cojocaru)

Cara membuat:

  1. Pisahkan antara kuning dan putih telur.
  2. Ambil kuning telur, kemudian campurkan kuning telur dengan gula, lalu aduk dengan mixer sampai lembut. (adonan 1)
  3. Setelah itu, putih telur dicampur dengan vanili dan garam secukupnya, aduk lagi sampai tercampur rata dan halus. (adonan 2)
  4. Gabungkan adonan 1 dengan adonan 2. Masak sampai mendidih sambil terus diaduk.
  5. Larutkan coklat dengan susu, kemudian masukkan ke adonan yang sudah mendidih. Aduk terus sampai benar-benar mengental, kemudian angkat dan dinginkan.
  6. Setelah dingin, masukkan ke freezer sehingga es krim berubah lembut dan lezat.

Selamat mencoba!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X