Resep Has Brown atau Roti Kentang yang Renyah dan Nikmat

- Sabtu, 24 Oktober 2020 | 10:00 WIB
Resep Has Brown atau Roti Kentang. (Mashed/Lindsay D. Mattison)
Resep Has Brown atau Roti Kentang. (Mashed/Lindsay D. Mattison)

Hash brown atau roti kentang adalah salah satu hidangan sarapan Amerika yang populer. Menu ini terbuat dari kentang yang sudah dihaluskan dengan bagian luar yang renyah namun bagian dalam yang sangat lembut. 

Langsung aja, berikut resep has brown dan cara membuatnya

Bahan-bahan:

  • 10,5 ons kentang ukuran besar (russet)
  • 3 gelas air
  • 3 sendok makan garam 
  • 1 sendok makan gula pasir putih
  • 2 sendok makan tepung kentang (bisa diganti terigu protein sedang)
  • 1 sendok makan tepung jagung
  • 1 sendok teh bubuk bawang bombay
  • 1/4 sendok teh lada putih
  • Minyak canola secukupnya untuk menggoreng

 

Cara Membuat:

1. Kupas kentang dan buang kulitnya, masukkan kentang ke dalam mangkuk berisi air dingin agar tidak berubah warna.

2. Sementara itu, didihkan 3 gelas air dengan garam dan gula dalam panci berukuran sedang. Saat air mendidih, parut kentang dan tambahkan ke dalam air mendidih. Masak selama tiga menit.

3. Angkat kentang ke saringan dan basahi dengan air dingin untuk menghentikan proses memasak.

4. Pindahkan kentang ke saringan kain dan peras sebagian besar airnya. Harus ada sedikit air yang tersisa untuk membantu mengikat tepung, tetapi kentang tidak boleh basah dan meneteskan air

5. Masukkan kentang yang sudah disaring ke dalam mangkuk sedang dan campur dengan tepung beras, tepung jagung, bubuk bawang bombay, dan lada putih. Aduk rata.

 6. Bentuk adonan menjadi empat bagian, pipihkan dan bentuk menjadi oval yang cukup besar.

7. Bekukan adonan yang telah dibentuk selama dua hingga tiga jam, sampai seluruh adonan mengeras. 

8. Saat akan menggorengnya, panaskan minyak dengan api besar. Masukkan roti kentang dengan hati-hati ke dalam minyak panas hingga cokelat keemasan. Angkat dan sajikan. 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X