Produsen Minuman Cap Tikus Rencana Melantai di Bursa Saham, Incar Dana Rp176 Miliar

- Jumat, 30 Desember 2022 | 17:31 WIB
Minuman bir cap tikus bakal melantai di bursa saham. (Dok/Beer)
Minuman bir cap tikus bakal melantai di bursa saham. (Dok/Beer)

Hari ini produsen minuman beralkohol Cap Tikus, PT Jobubu Jarum Minahasa akan melakukan penawaran umum perdana saham alias initial public offering (IPO), melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Sebanyak 20% dari total sahamnya, atau setara 800 juta lembar saham akan ditawarkan ke publik dengan kode BEER.  

Jobubu Jarum bakal melepas saham di kisaran harga penawaran Rp200 sampai Rp220. Sehingga, nilai IPO yang berpotensi diraup BEER antara Rp160 miliar sampai Rp176 miliar.

Rencananya, perusahaan akan menggunakan dana IPO sebesar 5,26% akan digunakan untuk belanja barang modal berupa tanah dari pihak ketiga dengan lokasi di Desa Jetis, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, seluas 2 hektar untuk membangun fasilitas produksi.

Lalu, sekitar 6,11% akan digunakan oleh perseroan untuk melakukan pembangunan fasilitas produksi, di antaranya bangunan pabrik, infrastruktur, gudang bahan baku dan gudang barang jadi. Biaya tersebut belum termasuk pembelian mesin mesin produksi.  

Sisanya akan digunakan untuk modal kerja perseroan guna mendukung kegiatan usaha, termasuk namun tidak terbatas pada pembelian bahan baku.

Jobubu Jarum Minahasa memperoleh izin khusus oleh Pemerintah Indonesia untuk memproduksi minuman beralkohol full-spectrum, dari kadar 0% sampai dengan kadar 55%. 

Perseroan memiliki tiga kategori produk. Produk pertama ialah Cap Tikus 1978, kedua adalah Daebak Soju, dan ketiga ialah Daebak Spark.

Produk pertama dan kedua merupakan produk-produk legendaris dalam kategori masing-masing. Produk ketiga (Daebak Spark), merupakan produk breakthrough yang baru diluncurkan. Cap Tikus saat ini sudah memasarkan produknya di 23 provinsi di Indonesia. 

Pada aksi korporasi ini, perusaaan menunju PT UOB Kay Hian Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Artikel Menarik Lainnya: 

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X