Nggak Perlu Beli, Yuk Bikin Kulit Kebab Sendiri di Rumah

- Selasa, 18 Agustus 2020 | 21:09 WIB
Ilustrasi kulit kebab. (Seriouseats)
Ilustrasi kulit kebab. (Seriouseats)

Kebab merupakan jenis makanan yang berasal dari Timur Tengah. Tapi kini kebab sudah dikenal luas oleh masyarakat di Indonesia. Biasanya, kebab berisi daging dan juga sayuran.

Nah, kalau kamu tertarik membuatnya sendiri di rumah sesuai seleramu, ada baiknya bila kamu mencoba membuat kulit kebabnya terlebih dahulu seperti resep di bawah ini.

Bahan-bahan:

  • 150 gr tepung terigu
  • ½ sdt baking powder
  • 3 sdm minyak sayur
  • ¼ sdt garam halus
  • 70 ml air hangat

Cara Membuat:

  1. Siapkan wadah, campur tepung terigu, baking powder, minyak sayur, dan garam halus.
  2. Masukkan air secara perlahan, aduk dan uleni adonan sampai kalis.
  3. Lalu diamkan adonan sekitar 35 menit. Kemudian bagi adonan menjadi beberapa bulatan sampai habis. Diamkan kembali sekitar 10 menit.
  4. Jika sudah, ambil adonan satu per satu, pipihkan dan panggang di atas teflon anti lengket menggunakan api kecil.
  5. Tunggu hingga adonan matang atau timbul bercak coklat di atasnya. Lakukan sampai seluruh adonan habis.
  6. Angkat dan tiriskan.

Kulit kebab sudah siap dipakai untuk diolah lebih lanjut (diberi isian sesuai selera).


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X