Teknik Tepat Memasak Brokoli Untuk Menjaga Nutrisinya

- Kamis, 3 September 2020 | 14:34 WIB
Brokoli. (Pixabay/ExplorerBob)
Brokoli. (Pixabay/ExplorerBob)

Sebagian orang mungkin tidak menyukai brokoli sementara yang lain cukup menjadikannya sayur favorit di segala menu. 

Ada sejumlah hal yang harus diketahui dalam mengolah brokoli untuk mendapatkan hasil masak terbaik dan juga tidak kehilangan nutrisinya. 

1. Jangan merebus brokoli terlalu lama. Jika tak suka mengkonsumsi brokoli mentah kamu bisa merebusnya dengan cepat dalam air mendidih selama 1 hingga 2 menit. 

Ingat, rebus brokoli hanya sebentar setelah itu celupkan ke dalam air es untuk menghentikan proses matangnya. Sehingga menghasilkan tekstur yang empuk, renyah dan menonjolkan rasa khas brokoli. 

2. Jangan mengukus brokoli terlalu matang. Hal yang sama juga berlaku saat mengukus brokoli. Brokoli yang terlalu matang adalah hal buruk saat memasak. Ini akan mengubah warna hijau cerah brokoli menjadi hijau lumut, brokoli akan terlihat layu dan menyedihkan. 

-
Ilustrasi brokoli over cooked. (crankingkitchen)

3. Menurut para ahli, brokoli sebaiknya tidak digoreng atau direbus. Brokoli kaya kandungan antioksidan, vitamin C, dan senyawa anti kanker yang bisa hilang ketika sayuran digoreng atau direbus. Sayuran ini sebaiknya dikonsumsi mentah atau dikukus.

4. Brokoli juga cukup baik saat dipanggang. Memanggangnya membuat brokoli menjadi karamel, melepaskan gula alami di dalam sayuran. Brokoli akan menjadi lebih manis, lebih kaya rasa dan kualitas yang lembut.

Untuk membuatnya kamu bisa memasukkan kuntum kecil brokoli ke dalam campuran minyak zaitun, garam dan merica lalu panggang dalam oven bersuhu 425 derajat selama minimal 15-20 menit, hingga berwarna kecokelatan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X