5 Makanan Khas Sumenep, Ada Kacang Hijau Dicampur dengan Daging Sapi!

- Rabu, 22 Februari 2023 | 12:39 WIB
Kuliner Sumenep, Madura. (Z Creators/Retno Mandriyarini)
Kuliner Sumenep, Madura. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Sumenep merupakan salah satu daerah paling timur di Pulau Madura. Termasuk dalam provinsi Jawa Timur, kota kecil ini punya makanan khas yang wajib dicicipi. 

Selain dikenal dengan Kota Keris, Sumenep juga kaya akan makanan tradisional yang wajib kita coba. Memiliki cita rasa yang kuat dan khas yang jarang ditemui pada tempat lainnya. 

Berikut 5 rekomendasi makanan khas Sumenep yang wajib kamu coba, simak di bawah ini ya!

1. Gettas

-
Gettas. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Gettas termasuk dalam makanan selingan atau kudapan yang disajikan pada acara tertentu seperti acara upacara Nyadar di Desa Saronggi. Gettas terbuat dari tepung beras, tepung ketan, dan sedikit parutan kelapa. Digoreng kemudian dilumuri lelehan gula putih. Rasanya manis di luar dan gurih pada bagian dalamnya.

Seiringnya perkembangan zaman, gettas enggak hanya bisa dinikmati pada musim kemarau aja loh, tapi sudah bisa kamu nikmati setiap harinya. Banyak yang berjualan gettas di dalam pasar dan pinggir jalan. 

2. Soto Ayam Sumenep

-
Soto ayam khas Sumenep. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Soto ayam Sumenep ini terdiri dari potongan ketupat, kuah soto ayam bening, potongan ayam, keripik kentang, tauge goreng, dan juga sambal. Bisa juga ditambahkan dengan telur rebus sebagai pelengkap. Kuah soto ayam Sumenep ini punya bumbu yang hampir mirip dengan sop. Rasanya gurih, segar, dan sedikit asin.

3. Rujak Dhulit

-
Rujak dhulit. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

Menu yang wajib dicicipi lainnya adalah rujak. Ada berbagai jenis rujak di Sumenep ini, yaitu rujak kacang, rujak cingur, rujak setengah dhulit, dan juga rujak dhulit. Rujak dhulit dengan rujak yang lainnya yang membedakan terletak pada ulekan bumbu dan komposisi rujak di dalamnya. 

Rujak dhulit dikenal juga sebagai saladnya Madura. Terdiri dari berbagai macam buah potong seperti kedondong, pepaya mentah, potongan timun, dan dilengkapi dengan sayur seperti kangkung, kecambah panjang, dan juga rumput laut. 

Di bagian atasnya bisa diberi keripik singkong ataupun kepeng. Bumbu rujaknya agak kental dan enggak diberi kacang, tapi berupa campuran air, cabe, cuka, dan petis madura yang diulek menjadi satu.

4. Kaldu Kokot

-
Kaldu kokot. (Z Creators/Retno Mandriyarini)

 

Halaman:

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X