INDOZONE.ID - Ada banyak takjil Ramadhan yang bisa kamu jadikan menu untuk berbuka puasa.
Mulai dari menu takjil legendaris favorit semua orang, hingga takjil terbaru yang kekinian.
Kamu bisa menyantap takjil Ramadhan untuk konsumsi pribadi, dibagikan kepada orang lain, atau disajikan untuk acara tertentu.
Karena selalu laris diserbu, aneka takjil Ramadhan ini juga bisa kamu bikin ide untuk jualan.
Takjil Ramadhan
Dirangkum INDOZONE, berikut gambar ide aneka snack takjil Ramadhan terbaru kekinian yang cocok untuk menu buka puasa 2023, pasti laris manis!
1. Pisang goreng madu

Buat kamu yang suka makan gorengan, kamu harus banget mencoba pisang goreng madu untuk berbuka.
Sesuai namanya, pisang goreng ini dimasak menggunakan madu, sehingga rasanya lebih manis.
Meski crispy dan renyah di luar, tekstur pisang goreng madu justru lembut di bagian dalam.
2. Salad buah

Kalau kamu pengin mencoba aneka buah sekaligus, kamu bisa membeli menu takjil kekinian berupa salad buah.
Karena diberi topping saus mayones dan parutan keju, cita rasa salad buah lebih creamy dan lumer di mulut.
Selain enak, salad buah juga mampu menyegarkan tenggorokan dan menyehatkan tubuh.
3. Es jeruk

Jeruk mengandung vitamin C yang tinggi, sehingga mampu meningkatkan daya tahan tubuh.
Tak hanya menghilangkan dahaga, es jeruk peras juga bisa mengembalikan energi yang hilang setelah berpuasa.
Jadi, enggak ada salahnya kamu mengonsumsi minuman es jeruk peras di bulan Ramadhan.
4. Puding cokelat

Puding cokelat bisa jadi ide takjil Ramadhan untuk kamu beli ataupun dijadikan bisnis jualan.
Tak hanya rasanya yang manis, puding cokelat juga memiliki tekstur yang sangat lembut.
Hebatnya lagi, puding mengandung serat yang mampu mencegah sembelit atau susah BAB selama bulan puasa.
5. Kue basah

Tak hanya gorengan, sebagian masyarakat akan berburu kue basah menjelang berbuka puasa.
Biasanya, kue basah disukai karena lebih sehat dan tidak menimbulkan rasa haus berlebih.
Kamu bisa mencicipi lemper, nagasari, pukis, dadar gulung, onde-onde, kue lumpur, kue cucur, klepon, apem, kue talam, dan lainnya.
6. Risol mayo

Risol mayo cocok banget dijadikan sebagai snack takjil Ramadhan 2023 untuk berbuka puasa.
Dengan rasa gurih yang berpadu creamy dari mayones, membuat risol mayo nikmat disantap saat hangat.
Agar lebih menggugah selera, kamu bisa menambahkan cabai rawit atau cocolan saus sambal.
7. Es kelapa

Es kelapa muda atau es degan, merupakan minuman yang cocok dijadikan takjil buka puasa.
Kelapa muda kaya akan kandungan kalium, natrium, dan mangan yang berperan untuk mengganti elektrolit tubuh yang hilang saat berpuasa.
Minuman kelapa muda memiliki segudang manfaat, di antaranya menurunkan tekanan darah, mencegah batu ginjal, dan meningkatkan kesehatan jantung.
8. Kolang-kaling

Salah satu aneka takjil Ramadhan yang sering dijadikan menu buka puasa, apalagi kalau bukan kolang-kaling.
Kolang-kaling ternyata mengandung serat yang cukup banyak, sehingga membuat pencernaan lebih sehat.
Selain itu, mengonsumsi kolang-kaling juga tidak menimbulkan kembung, sehingga aman di lambung.
9. Sop buah

Tak hanya manis dan menyegarkan, sop buah juga cukup sehat karena di dalamnya terdapat buah-buahan.
Kamu bisa memilih buah seperti semangka, naga, apel, melon, alpukat, pepaya, dan anggur.
Tambahkan kental manis dan sirup, membuat sop buah lebih lezat dan 'kaya' rasa.
10. Dimsum ayam

Masih bingung mencari takjil yang enak untuk buka puasa? Dimsum ayam bisa jadi pilihan yang tepat!
Dimsum diolah dengan cara dikukus, sehingga memiliki tekstur yang lembut ketika disantap.
Tak hanya menikmati dimsum yang sudah matang, kamu juga bisa membeli frozen dimsum untuk stok di rumah.
11. Kolak pisang

Takjil yang satu ini memang selalu ada saat bulan Ramadhan, bahkan sering ditemukan di mana-mana.
Kombinasi manisnya pisang dengan kentalnya kuah santan dan gula merah, menjadikan kolak pisang menggoyang lidah.
12. Roti bakar

Roti bakar termasuk salah satu takjil Ramadhan yang laris di bulan puasa, karena rasanya manis dan hangat.
Roti bakar juga mengenyangkan, makanya cocok disantap saat berbuka puasa sebelum mengonsumsi makanan utama.
Kamu bisa menyajikan roti bakar manis dengan isian meses dan selai, atau roti bakar gurih berisi sosis dan daging.
13. Es jagung

Menu takjil buka puasa yang sehat untuk disantap di bulan Ramadhan, antara lain es jagung.
Jagung mengandung banyak mineral seperti magnesium, mangan, zat besi, tembaga, zinc, dan selenium.
Maka dari itu, jagung bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, mencegah anemia, dan mengontrol diabetes.
14. Smoothie bowl

Rekomendasi takjil Ramadhan terbaru yang bisa kamu coba, di antaranya yaitu smoothie bowl.
Semangkuk smoothie bowl umumnya berisi olahan buah dan sayur yang diblender hingga mengental.
Kemudian dilengkapi dengan taburan granola, biji-bijian, dan potongan buah segar yang melegakan dahaga.
15. Bubur sumsum

Bubur sumsum tak kalah lezat disajikan sebagai menu takjil untuk berbuka puasa.
Supaya lebih menggoda, kamu bisa menambahkan candil ubi kuning di atasnya.
16. Es kacang merah

Bosan dengan takjil Ramadhan yang itu-itu saja? Kamu harus banget mencoba es kacang merah!
Karena cukup mengenyangkan, es kacang merah bisa mengganjal perut kamu sebelum menyantap makanan utama.
17. Bubur kacang hijau

Bubur kacang hijau bisa kamu temukan dengan mudah selama bulan Ramadhan.
Bahkan, bubur kacang hijau juga sering dibagikan secara gratis di masjid-masjid, karena rasanya enak dan bergizi.
Itulah beberapa rekomendasi takjil Ramadhan kekinian yang cocok untuk menu buka puasa. Mana nih takjil yang paling kamu suka?
Artikel Menarik Lainnya: