Ini Cara Mudah Membuat Cokelat Valentine

- Jumat, 7 Februari 2020 | 10:55 WIB
Ilustrasi cokelat. (Unsplash/Jessica Johnston)
Ilustrasi cokelat. (Unsplash/Jessica Johnston)

Hari Valentine tinggal menunggu beberapa hari lagi. Apa yang ingin kamu berikan untuk orang tersayang saat hari Valentine? Masih bingung mau memberikan kado apa untuk pasanganmu? Hari Valentine itu identik dengan cokelat. Nah, kamu bisa membuat cokelat sendiri, tentu akan lebih berkesan dan murah meriah.

Berikut ini cara membuat cokelat Valentine yang sangat mudah. Ikuti cara-caranya ya, guys!

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus cokelat batangan, rasa sesuai selera
  • 1 botol kecil selai blueberry atau strawberry

Cara membuat:

  1. Lelehkan cokelat batangan, jangan terlalu lama karena cokelat mudah gosong. 
  2. Masukkan lelehan cokelat pada cetakan, isi setengahnya saja. Pilih cetakan yang sesuai dengan tema Valentine. 
  3. Isi bagian cokelat tersebut dengan selai blueberry atau strawberry. Lalu tutup dengan sisa cokelat.
  4. Diamkan beberapa menit, kemudian masukkan ke dalam kulkas.

Mudah banget, kan? Nggak perlu ribet dan beli yang mahal. Kamu bisa membuatnya sendiri kok.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X