Berikut Cara Makan Sushi yang Benar

- Selasa, 17 September 2019 | 10:47 WIB
Pixabay
Pixabay

Sushi merupakan salah satu kuliner tradisional Jepang yang begitu mendunia. Karena rasanya yang lezat dan mudah diterima oleh lidah semua orang, membuat hidangan sushi begitu cukup digemari.

Seperti yang kita ketahui bersama, hidangan sushi terdiri dari nasi yang digulung bersama lauk seperti makanan laut, daging, dan sayuran. Rasanya pun sedikit asam karena cuka menjadi salah satu bahan dalam pembuatan sushi.

Memakan hidangan berukuran kecil seperti sushi kelihatannya begitu gampang. Namun kamu jangan salah ya, untuk menyantap sushi ada aturannya, lho.

Aturan tersebut berupa tradisi yang selalu dilakukan oleh-oleh orang Jepang pada saat menyantap sushi.

Nah, agar tidak salah lagi dalam menyantap sushi, ada baiknya kamu harus menyimak informasi berikut agar dapat menyantap sushi dengan baik dan benar.

Ingat ya, cuka tidak boleh ketinggalan dalam setiap olahan sushi

Pada dasarnya, sushi merupakan olahan nasi yang dicampur dengan cuka. Seperti namanya, sushi yang terdiri dari dua kata, shu yang artinya cuka, dan meshi artinya nasi. Jadi, kalau kamu makan sushi dan tidak ada cita rasa cuka di dalamnya, maka sajian tersebut bukanlah sushi sungguhan.

Potongan setiap sushi

Lain chef, maka lain pula sajian sushi yang dihidangkan. Misalnya terkait ukuran dari potongan sushi yang disajikan. Jika merasa kebesaran dan cukup dimulut, maka ada baiknya kamu melakukan permintaan kepada sang chef untuk memotong ukuran sushi sesuai dengan porsi kamu, jangan memotong sendiri karena hal itu sangat tidak disukai oleh chef si pembuat sushi.

Jangan salah kaprah, wasabi tidak perlu dimasukkan ke dalam kecap

Wasabi, kecap, dan acar jahe menjadi pelengkap ideal pada saat menyantap sushi. Jika selama ini kamu selalu mencampurkan wasabi ke dalam kecap, maka itu adalah hal yang salah. Jika ingin menyantap sushi dengan kedua pelengkap itu, maka sebaiknya kamu mengoleskan wasabi ke sushi, baru kemudian mencelupkan sushi ke dalam kecap.

Hindari mencelup bagian nasi ke kecap

Ini yang paling sering dilakukan oleh penikmat sushi dan itu ternyata hal yang salah. Kamu tidak disarankan untuk mencelupkan bagian nasi ke dalam kecap karena tekstur nasi yang lembut dan kecap cair akan membuat hidangan sushi jadi mudah hancur.

Sushi bukan sajian yang bisa Take Away

Ingat ya, sushi itu jenis makanan yang harus dimakan di dalam restoran dan tidak bisa dibungkus untuk di bawa pulang. Mengapa? Karena sushi merupakan sajian yang mengutamakan kesegaran dan penampilan, jika sudah dibungkus maka keutamaan tersebut bisa saja hilang.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X