Resep Tumis Asparagus Dengan Udang, Maknyos Banget

- Kamis, 4 Maret 2021 | 11:35 WIB
Tumis Asparagus Dengan Udang (Endust.TV)
Tumis Asparagus Dengan Udang (Endust.TV)

Punya udang di rumah? Gimana kalau dibuat jadi Tumis Asparagus saja? Dijamin deh, rasanya maknyos banget! Berikut ini resepnya:

Bahan

  • 1 ikat asparagus segar (potong sesuai selera atau biarkan panjang)
  • 100 gram udang (rebus, kupas kulitnya)
  • 3 siung bawang putih (iris tipis)
  • 2 siung bawang merah (iris tipis)
  • 4 buah cabai rawit (iris serong)
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu penyedap bubuk (secukupnya)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang putih, bawang merah dan cabai rawit hingga harum.
  2. Masukkan asparagus dan udang.
  3. Masukkan garam, gula dan sedikit air lalu masak hingga matang.
  4. Tambahkan kaldu secukupnya lalu aduk hingga rata.
  5. Koreksi rasa, jika sudah mantap, angkat dan sajikan.
  6. Mau dimakan pakai nasi atau dimakan langsung juga tak ada masalah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X