3 Resep Ceker Mercon, Pedasnya Membakar Lidah!

- Selasa, 17 Mei 2022 | 10:01 WIB
Ilustrasi ceker mercon (bisnisbandung.com)
Ilustrasi ceker mercon (bisnisbandung.com)

Ceker adalah bagian kaki ayam yang lazim dikonsumsi. Menu ini sering dimasak menjadi berbagai macam hidangan, mulai dari sup ceker hingga ceker mercon

Ceker mercon merupakan salah satu menu yang paling favorit untuk dikonsumsi. Dalam hal ini, mercon ditujukan untuk rasa pedas yang cukup membakar lidah. Biasanya, ini disukai oleh pecinta pedas. 

Jika kamu tertarik untuk membuatnya, ini beberapa resep ceker mercon yang bisa kamu buat di rumah.  

1. Ceker Mercon Bumbu Rica-rica 

Ceker mercon rica-rica (cookpad.com/Dyah Prasetyaningtyas) ((cookpad.com/Dyah Prasetyaningtyas))

Bumbu rica-rica dikenal sebagai bumbu pedas yang didapat dari campuran cabai merah, rawit, dan keriting serta bahan lainnya. Berikut ini resep ceker mercon yang bisa kamu coba:

Baca Juga: 7 Resep Olahan Ikan Cakalang Utuh dan Suwir dengan Aneka Bumbu

Bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah cabai keriting
  • 1 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit

Bumbu daun:

  • 2 cm jahe 
  • 3 cm lengkuas 
  • 1 batang serai 
  • 1 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk

Bahan lainnya:

  • 2 sdt gula merah sisir
  • 1 sdt air asam Jawa
  • Segenggam daun kemangi
  • Gula, garam, merica
  • Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Geprek jahe, lengkuas, dan batang serai
  2. Tumis bumbu halus dengan bumbu daun hingga harum dan matang
  3. Masukkan air secukupnya, lalu tunggu hingga mendidih.
  4. Masukkan ceker yang sudah dipresto, beri gula merah, air asam Jawa, gula, garam, merica dan kaldu bubuk, lalu, koreksi rasa.
  5. Masak ceker hingga kuah menyusut dan bumbu meresap.
  6. Masukkan daun kemangi, lalu sajikan.

2. Ceker Mercon Bumbu Lengkuas dengan Pentol 

ceker mercon bumbu lengkuas dengan pentol (youtube.com/Miss Y) ( (youtube.com/Miss Y))

Resep ceker mercon lainnya yang bisa kamu coba adalah ceker mercon bumbu lengkuas dengan campuran pentol. Dalam resep ini, ceker mercon semakin lengkap karena dipadukan dengan pentol. Begini cara membuatnya:

Bahan:

  • 20 butir pentol
  • 500 gr ceker
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 lembar daun salam
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt totole
  • 1 sdm gula
  • 4 lembar daun jeruk
  • 400 ml air

Bumbu halus:

Halaman:

Editor: Administrator

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X