5 Resep Kue Kering Lebaran Kekinian Selain Nastar, Unik!

- Jumat, 14 April 2023 | 12:35 WIB
Ilustrasi kue kering nastar (freepik.com)
Ilustrasi kue kering nastar (freepik.com)

Kue kering lebaran menjadi hidangan utama yang tak boleh terlewatkan saat lebaran Idul Fitri tiba. Salah satu kue kering yang paling disukai adalah nastar. 

Nastar tak pernah terlewatkan untuk dihidangkan hingga menjadi hampers di bulan ramadhan ini. Namun, tak dapat dipungkiri, terkadang menghidangkan nastar cukup membosankan. 

Oleh karena itu, kamu butuh beberapa resep kue kering lebaran kekinian yang berbeda dari biasanya. Berikut resepnya, dikutip dari briliofood.net

Baca juga: 3 Menu Lebaran Selain Opor Ayam, Beda dan Gak Bikin Bosen!

1. Kastengel wafer 

-
Ilustrasi kastengel wafer (instagram.com/@bukukuresepaja)

Kastengel adalah kue kering yang dibuat dari campuran tepung terigu, telur, margarin dan parutan keju. Di resep ini, kastengel diisi dengan wafer agar memiliki rasa yang bervariasi. 

Bahan:

  • 80 gr butter
  • 70 gr margarin
  • 1 butir kuning telur
  • 250 gr tepung terigu protein rendah
  • 80 gr gula halus
  • 20 gr susu bubuk
  • 30 gr keju cheddar parut
  • 6 buah wafer Superstar

Bahan oles dan taburan:

  • 1 butir kuning telur
  • Keju Cheddar parut

Cara membuat:

  1. Mixer butter, margarin, gula halus, dan kuning telur sekitar 3 menit.
  2. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan keju parut, aduk hingga tercampur rata.
  3. Ambil sedikit adonan, gilas, dan bungkus wafer dlm adonan. 
  4. Potong-potong menggunakan pisau, lalu susun di loyang yang sudah dialasi dengan kertas roti, oles dengan bahan olesan. Taburi dengan keju parut.
  5. Panggang selama 30 menit sampai matang dengan suhu 160 derajat.

2. Taro Cookies 

-
Taro cookies (instagram.com/@lysa_tangkulung)

Mini cookie juga bisa menjadi kue kering lebaran yang dihidangkan. Agar lebih kekinian, mini cookies ini bisa kamu buat dengan rasa taro. Berikut resepnya. 

Bahan:

  • 450 gr margarin
  • 150 gr gula halus
  • 500 gr tepung terigu rendah atau sedang
  • 120 gr tepung maizena
  • 10 gr bubuk taro
  • Pasta taro
  • 20 ml susu cair
  • Kelapa instant secukupnya untuk topping

Cara membuat:

  • Kocok margarin dan gula halus cukup sampai rata.
  • Masukkan susu cair, tepung terigu, maizena dan bubuk taro dan pasta taro, mixer sampai rata.
  • Setelah rata dan disemprotkan ke loyang, taruh topping di atasnya.
  • Panggang 170°c api atas bawah selama 30 menit.
  • Setelah matang, dinginkan, lalu taruh dalam toples. 

3. Biscoff cheese tart mini 

-
Biscoff cheese tart mini (freepik.com)

Biscoff adalah biskuit dan selai dengan cita rasa caramel. Selai atau biskuitnya bisa kamu olah menjadi mini tart dengan paduan keju didalamnya. Ini resepnya. 

Bahan kulit:

  • 50 gr butter
  • 50 gr margarine
  • 175 gr tepung protein sedang
  • 25 gr gula halus
  • 1 sdm air es
  • Biscoff spread untuk topping

Bahan cream cheese:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X