Resep Kue Keranjang Imlek yang Enak, Begini Cara Membuatnya!

- Selasa, 17 Januari 2023 | 17:20 WIB
Kue keranjang (Instagram/@nanjing_corner)
Kue keranjang (Instagram/@nanjing_corner)

Kue keranjang merupakan makanan khas Imlek yang selalu ada saat Tahun Baru Cina.

Dalam bahasa Mandarin, kue keranjang disebut nian gao, yang artinya kue lengket.

Hal ini karena kue keranjang terbuat dari tepung ketan, sehingga teksturnya cenderung lengket.

Selain rasanya enak, makan kue keranjang saat Imlek dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan.

Resep Kue Keranjang

-
Kue keranjang (Instagram/@nanjing_corner)

Membuat resep kue keranjang ternyata membutuhkan waktu yang lama dan tenaga yang ekstra.

Sebab, fermentasi tepung ketan memerlukan waktu sekitar 10 hari, dan proses pengukusannya bisa menghabiskan 12 jam.

Konon, memasak kue keranjang diperlukan pikiran yang bersih dan prasangka yang baik, agar hasilnya tidak gagal.

Jika tertarik mencoba resep kue keranjang asli, berikut ini cara membuat kue keranjang gula merah khas Imlek yang enak dan lembut, dijamin anti gagal!

Bahan-bahan:

  • 300 gr gula aren balok, potong-potong

  • 50 gr gula pasir

  • 8 lbr daun pandan, robek dan ikat simpul

  • 420 gr air

  • 350 gr tepung ketan putih, ayak

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X