Warga di Negara Ini Hobi Makan Buah Kaktus, Konon Bisa Membangkitkan Gairah

- Jumat, 26 Agustus 2022 | 17:55 WIB
Pir berduri punya banyak khasiat (Z Creators/Elisa Oktaviana)
Pir berduri punya banyak khasiat (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Ada sebagian spesies kaktus yang enggak beracun dan bisa dimakan, termasuk buahnya. Salah satu yang enggak asing, dragon fruit alias buah naga. Buah yang termasuk genus Hylocereus ini, ada yang berdaging super merah, merah keunguan, putih dan ada buah yang berkulit kuning, berdaging putih.

-
Buah naga, salah satu jenis kaktus yang umum dikonsumsi (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Di Turki, buah naga baru mulai dibudidayakan sekitar 4 tahun lalu. Buah tropis ini belum sepopuler prickly pear alias pir berduri, yang juga termasuk buah kaktus. Bentuk luarnya mirip nanas kupas versi mini. Sementara bagian dalamnya mirip buah naga, dengan biji kecil-kecil dan daging buah berwarna pink atau kuning.

-
Salah satu jenis buah kaktus yang bisa dimakan (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Pir berduri atau kaktus centong banyak tumbuh di Turki, tepatnya di kawasan Laut Tengah dan Aegean. Rasanya cenderung hambar, sedikit manis dan agak pahit. Pir berduri bisa dimakan langsung, tanpa harus dimasak terlebih dahulu. Di Turki, buah ini juga diolah menjadi minuman, es krim dan lokum alias Turkish delight.

Jelang peralihan musim panas ke musim gugur, saatnya panen pir berduri. Di kota Antalya, cukup mudah menemukan buah ini di pasar-pasar tradisional sampai supermarket. Harganya 10 TL (Rp8 ribu) untuk 3 buah. Kalau mau gratis, bisa memetik di pinggir-pinggir jalan.

-
Buah pir berduri banyak tumbuh di Turki (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Pir berduri banyak digunakan sebagai bahan pewarna dan bahan baku obat-obatan, karena mengandung vitamin C, B, E, K, magnesium, kalsium dan kaya antioksidan. Menurut Ibnu Sina, filsuf muslim dan perintis ilmu kedokteran dunia, pir berduri adalah buah yang lebih bergizi dibandingkan buah-buahan lain.

Manfaat pir berduri antara lain: mencerahkan kulit, menjaga kulit tetap sehat, elastis, mengurangi kerutan akibat penuaan, memperkuat akar dan helai rambut, serta menutrisi rambut sehingga terlihat bercahaya.

-
Pir berduri mirip nanas kupas namun versi mini (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Pir berduri tinggi serat, sehinggga bisa melancarkan sistem pencernaan dan jadi sumber makanan yang baik bagi penderita diabetes tipe 2, karena membantu mengontrol kadar gula darah. Buah ini juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh, memperkuat tulang dan gigi, serta meningkatkan kekuatan seksual karena pir berduri termasuk afrosidiak alami.

-
Pir berduri afrodisiak alami (Z Creators/Elisa Oktaviana)

Kadar flavonoid, polifenol dan betalain yang tinggi pada pir berduri, dapat menekan pertumbuhan tumor dan menetralisir radikal bebas sebelum menyebabkan sel-sel sehat dalam tubuh bermutasi menjadi kanker. 

Sementara kandungan mineralnya bisa mengatasi radang sendi, asam urat dan ketegangan otot. Karena bersifat anti-inflamasi, buah unik ini bisa digunakan untuk mengurangi pembengkakan akibat gigitan serangga. Caranya, haluskan pir berduri dan oleskan pada bagian luka.

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X