3 Rekomendasi Makanan untuk Valentine Selain Cokelat

- Jumat, 11 Februari 2022 | 13:47 WIB
Es krim. (Pexels/Calebe Miranda)
Es krim. (Pexels/Calebe Miranda)

Hari Valentine dirayakan setiap tanggal 14 Februari setiap tahunnya. Karena beberapa hari lagi akan memasuki hari Valentine, beberapa orang sudah menyiapkan hadiah terbaiknya untuk orang tercinta.

Biasanya, cokelat menjadi makanan wajib untuk merayakan Valentine. Namun, sayangnya tidak semua orang menyukai makanan yang berbau cokelat.

Meski demikian kamu tetap bisa merayakan Valentine yang manis dan romantis. Selain cokelat, ada beberapa rekomendasi makanan yang bisa jadi pilihan buat perayaan Hari Kasih Sayang 14 Februari nanti, apa saja?

Baca juga: Resep Bola-Bola Cokelat Tanpa Oven ala Chef Devina Hermawan, Cocok untuk Valentine

1. Pizza

-
Pizza. (Pexels/Beqa Tefnadze)

Pizza bisa jadi pilihan paling pas untuk kamu yang tidak menyukai makanan manis seperti cokelat. Untuk mencipatakan nuansa romantis saat merayakan Valentine bersama pasangan, kamu bisa memilih pizza berbentuk hati lho!

Beberapa gerai yang turut meramaikan Valentine menghadirkan pizza berbentuk hati. Tujuannya adalah agar para konsumen bisa menunjukkan rasa sayang atau cintanya kepada pasangan dan keluarga lewat makanan tersebut.

2. Churros

-
Churros. (Pexels/Sabel Blanco)

Jajanan khas Spanyol yang memiliki rasa khas dengan taburan kayu manis ini juga bisa banget lho jadi santapan untuk merayakan Valentine. Churros juga bisa dinikmati dengan lelehan cokelat.

Ringan untuk dijadikan camilan pada malam hari, churros juga bisa dibuat sendiri lho di rumah. Cocok nih buat kamu yang ingin memberikan makanan spesial di hari Valentine untuk pasanganmu.

3. Es krim

-
Es krim. (Pexels/Jean Balzan)

Es krim merupakan dessert favorit saat acara keluarga atau kumpul bersama teman. Di momen Valentine nanti, es krim juga bisa menjadi pilihan buat kamu yang tidak terlalu suka cokelat.

Rasanya yang manis dan menawarkan sensasi dingin di tetap membuat suasana tetap manis dan romantis kok!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X