Berlian Koh-i-Noor, Berlian Terbesar yang Jadi Rebutan Penguasa Dunia

- Minggu, 15 Maret 2020 | 20:00 WIB
Berlian Koh-i-Noor di Mahkota Ratu Elizabeth. (Pinterest/Mark Stern)
Berlian Koh-i-Noor di Mahkota Ratu Elizabeth. (Pinterest/Mark Stern)

Berlian Koh-i-Noor pernah menjadi berlian terbesar di dunia dengan berat awal 158,5 atau 793 karat. Dalam bahasa Persia, Koh-i-Noor  berarti gunung cahaya. 

Berlian ini merupakan berlian paling terkenal yang telah menjadi subjek untuk ditaklukkan dan intrik selama berabad-abad. 

Batu tersebut awalnya ditemukan di wilayah tambang Golconda India sebesar 186 karat. 

Pemilik pertama berlian ini diyakini adalah Raja Golconda dari dinasti Kakatiya di India.

Karena jumlah karatnya yang besar Koh-i-Noor mendapat julukan "Mountain of Light". 

Banyak penguasa yang memperebutkan berlian ini dan beralih tangan dari pemilik pertamanya. 

Namun di tahun 1849, berlian tersebut diserahkan kepada Inggris di bawah perjanjian setelah perang Anglo-Sikh. 

Awalnya berlian ini dipotong berbentuk mawar namun dipotong lagi berbentuk oval sampai akhirnya berlian ini hanya memiliki berat 105,6 karat, dn dipasang pada mahkota Ratu Elizabeth. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X