Faktanya Baik Islam, Kristen dan Yahudi Sama-Sama Alami Diskriminasi secara Berbeda!

- Selasa, 15 Maret 2022 | 13:42 WIB
Ilustrasi keragaman agama. (Unsplash)
Ilustrasi keragaman agama. (Unsplash)

Jika selama ini kita dihadapkan akan kasus rasisme antar suku dan golongan, berbeda halnya dengan isu dunia yang kerap meliputi unsur agama.

Siapa bilang cuma agama Islam yang mendapatkan rasisme? kristen dan Yahudi juga sama-sama mendapatkan perlakuan tersebut di berbagai tempat di dunia ini.

Dikutip dari Nationalgeographic, sebuah studi terbaru mengungkap bahwa orang-orang beragama Islam, Yahudi, dan Kristen sama-sama mengalami diskriminasi di tempat kerja mereka.

Baca Juga: Ini Alasan Perguruan Tinggi di Seluruh Amerika Kampanyekan Larangan Diskriminasi Kasta

Studi tersebut dilakukan oleh Program Agama dan Kehidupan Masyarakat (Religion and Public Life Program/RPLP) Rice University, Amerika Serikat dengan mendapati hasil yang berbeda-beda tiap agama.

Menurut hasil studi terbaru ini, dua pertiga Muslim, setengah orang Yahudi dan lebih dari sepertiga orang Kristen Protestan evangelis mengalami diskriminasi di tempat kerja dengan cara yang berbeda.

Masing-masing orang Islam, Yahudi dan Kristen mengatakan mereka mengalami komentar negatif atau berbahaya, stereotipe dan pengucilan sosial.

Orang-orang Islam dan Yahudi merasa ditargetkan oleh retorika anti-Islam dan antisemit dengan dilihat sebagai bagian dari kelompok yang lebih besar, misalnya ISIS dan Zionis. Adapun orang-orang Kristen Evangelis, merasa dikucilkan ketika mengambil sikap individu berdasarkan pandangan moral mereka.

Dari ketiga agama tersebut, agama Islam dan Yahudi bahkan merasa tidak nyaman meminta untuk merayakan hari besar keagamaan mereka atau setidaknya mengenakan pakaian keagamaan di tempat bekerja.

Bahkan yang lebih parahnya, mereka harus menyembunyikan identitas agama mereka, seperti melakukan ibadah hanya untuk merasa aman dan nyaman di tempat mereka bekerja.

Peneliti utama Elaine Howard Ecklund, direktur RPLP dan Ketua Herbert S. Autrey Chair in Social Sciences di Rice, mengatakan temuan ini menantang para pengusaha untuk mempertimbangkan kembali bagaimana mereka berpikir tentang diskriminasi agama.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Arti Mimpi Memotong Rambut Apakah Pertanda Baik?

Minggu, 28 April 2024 | 10:19 WIB

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X